3 Kesalahan dalam Digital Marketing

Bitterseet by Najla Tiktok

3 Kesalahan dalam Digital Marketing

Sekadar promosi melalui media sosial dan website saja tidak cukup, ada 3 kesalahan dalam digital marketing mesti Anda hindari agar bisnis tetap laris manis.

Merebaknya virus Covid-19 di awal tahun 2020, mengubah pola interaksi konsumen menjadi online, dengan begitu pelaku bisnis mau tidak mau harus melakukan pemasaran secara digital.

Layaknya sebuah toko, website dan media sosial hanyalah platform digital sebagai media untuk Anda memasarkan bisnis. Namun tetap membutuhkan trik dan usaha lebih untuk memasarkan produk.

Agar pemasaran melalui digital marketing mendatangkan profit, hindari 3 kesalahan dalam digital marketing berikut ini;

BACA JUGA: #BanggaBuatanIndonesia, Blibli Dorong UMKM Melek Digital

3 Kesalahan dalam Digital Marketing 

1. Ketidakjelasan Target dan Sasaran

Dalam strategi digital marketing atau promosi secara digital, penentuan target dan sasaran dari produk tidak boleh dilewatkan. Hal ini disebabkan karena tiap target pasar suatu bisnis memiliki gaya kebutuhan dan konsumsi yang berbeda-beda pula.

Jika target pasar dari produk bisnis Anda meruapakan kalangan kaula muda dengan rentang usia 35 tahun ke bawah, pemanfaatan media sosial sebagai media promosi masih sangat efektif.

Menentukan audiens yang dituju serta hasil yang ingin dicapai merupakan bagian penting dalam digital marketing. Dengan begitu Anda bisa menyesuaikan dalam pembuatan konten yang menarik sesuai target audiens.

2. Abai Pada Story Telling untuk Penjualan

Kesalahan dalam digital marketing selanjutnya adalah membuat konten dan story telling yang membosankan, sehingga tidak mengundang daya tarik pembaca atau calon pembeli.

Jangan sampai membuat konten digital marketing yang tidak memiliki nilai jual seperti halnya cerita yang membosankan dan tidak memiliki daya pikat. Kekuatan konten memang tidak bisa disepelakan.

BACA JUGA: UMKM Offline Jadi Perhatian ShopeePay

3. Asal-asalan Upload Konten

Pengguna media sosial bertambah setaip harinya, apalagi saat ini media sosial seperti facebook dan Instagram memiliki pengguna paling terbanyak.

Medsos bisa Anda jadikan sebagai media promosi, dimana audiens berinteraksi dengan audiens lainnya, sehingga konten berupa foto maupun video yang Anda unggah akan sangat berpengaruh pada penjualan bisnis Anda.

Sebagai pelaku bisnis jangan mengupload secara asal-asalan. Anda mesti memikirkan isi konten yang menarik, penataan feed, dan lainnya. Updatelah konten secara rutin tapi tidak boom posting sampai 20 postingan dalam waktu bersamaan.

Nah itulah 3 kesalahan digital marketing yang mesti Anda hindari. Penggunaan digital marketing sebagai strategi pemasaran memiliki banyak keuntungan. Selamat mencoba!

BACA JUGA: 3 Kesalahan yang Bikin Bisnis Jalan Ditempat

Exit mobile version