5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Berenang di Sungai Aare

Emmeril Khanz Mumtadz anak ridwan kamil yang dikabarkan hilang di sungai aare swiss

Anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khanz Mumtadz, dikabarkan hilang saat berenang di Sungai Aare, Swiss. Hingga artikel ini ditayangkan, anak sulung dari Kang Emil itu pun masih belum diketemukan. Lantas apa sih Sungai Aare itu?

Sungai Aare adalah sebuah sungai besar dengan panjang 295 km yang mengalir dari Kanton Bern, melewati Brienzersee dan Thunersee, hingga nanti bertemu dengan Sungai Rheind di dekat kota Waldshut, Jerman. Tak heran, sungai ini disebut menjadi sungai terpanjang di Swiss.

Sungai ini biasa dijadikan tempat liburan bagi warga Swiss dengan berbagai macam aktivitas, salah satunya berenang. Meski terlihat menawan dengan warna biru nan bersih, sungai ini termasuk rawan lho karena telah menelan banyak sekali korban.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Menarik di Turki

Seperti misalnya pada Agustus 2001 silam, 44 orang meninggal akibat tenggelam saat aktivitas berenang di sungai tersebut. Lalu kemudian di tahun 2018, seorang warga berusia 30 tahun tenggelam di sana. Bahkan di tahun yang sama, 16 orang tewas akibat tenggelam, salah satunya di sungai tersebut.

Meski terlihat indah, pada kenyataannya Sungai Aare berbahaya. Dalam sebuah kolom di situs ricksteves.com menyebut bahwa sungai ini memiliki pusaran yang dapat menarik para perenang. Maka dari itu, simak 5 hal yang harus diperhatikan ketika berenang di Sungai Aare.

Sebelum Berenang di Sungai Aare, Cek 5 Hal yang Harus Diperhatikan

1. Jangan biarkan anak-anak berenang sendiri

Namanya juga tempat wisata ya gaes yak, sungai ini menjadi tujuan wisata bagi semua usia, baik itu tua maupun muda, tak ketinggalan anak-anak. Nah, karenanya, kalau kamu berkunjung ke sana, jangan biarkan anak-anak berenang sendirian atau tanpa pengawasan. Salah-salah, nanti malah terseret arus lho.

2. Jangan langsung loncat ke dalam sungai

Tips berenang di Sungai Aare berikutnya adalah jangan langsung loncat ke dalam sungai. Ya, kami tahu kamu mungkin sudah tidak sabaran dan ingin langsung menceburkan diri ke dalam sungai. Tapi, hal tersebut tidak dianjurkan lho. Suhu sungai berbeda dengan suhu tubuh manusia. Karenanya, perlu adaptasi terlebih dahulu dengan suhu air sebelum berenang. Kalau bisa, jangan lupa pemanasan dulu yah.

Baca Juga: Berubah Nama Jadi Krung Thep Maha Nakhon, Ini 5 Tempat Wisata di Bangkok

3. Jangan berenang ke lokasi asing

Tips berikutnya, jangan pernah berenang di lokasi sungai yang belum diketahui oleh orang lain. Atau dalam artian, sebisa mungkin kamu berenang di tempat ramai deh. Di lokasi yang memang sudah diketahui orang lain dan dinilai aman.

4. Merasa aman dengan alat bantu renang

Perlengkapan renang kamu lengkap, terus kamu merasa aman berenang di sungai? Jangan kepedean, bestie. Perlengkapan renang yang lengkap tidak menjamin kamu aman. Apalagi kalau tidak dibekali dengan skill berenang yang mumpuni.

5. Jangan konsumsi alkohol sebelum berenang

Tips berenang di Sungai Aare berikutnya adalah pastikan sebelum berenang jangan minum alkohol. Sebenarnya tips yang satu ini berlaku di semua tempat sih, entah itu berenang di sungai, danau, kolam renang, hingga laut.

Exit mobile version