Berjualan di e-commerce sudah menjadi tren belakangan ini karena memiliki jangkauan yang lebih luas, apalagi berdasarkan riset dan data iPrice tranksaksi di e-commerce mengalami lonjakan, bahkan UMKM juga mendapatkan pelanggan baru sebesar 38,3 persen.
E-commerce sebagai situs jual-beli online sudah digunakan UMKM untuk menjual berbagai macam produk, e-commerce juga bisa dijadikan sebagai andalan terutama bagi para pebisnis yang ingin memulai bisnisnya pada ranah online.
Jika anda tertarik untuk memulai bisnis, ini 5 produk paling laris di e-commerce yang bisa dijadikan ide bisnis.
BACA JUGA: Deretan Ide Bisnis yang Masih Langka
5 Produk Paling Laris di E-commerce
Perlengkapan Rumah
Perlengkapan rumah tangga menjadi salah satu produk yang paling laris di e-commerce, data dari e-commerce report Kredivo dan Katadata Insight Centre (KIC), masyarakat dengan usia semakin tua akan semakin sering membeli kebutuhan rumah tangga.
Untuk Anda yang ingin berbisnis perlengkapan rumah tangga, jangan ragu untuk menampilkannya secara online di e-commerce pilihan. Walaupun jenis barang ini memiliki banyak varian jenis dan harga, tidak menutup kemungkinan bisnis Anda berkembang.
Gadget
Tidak bisa dipungkiri, gadget adalah barang penting yang dibutuhkan masyarakat di era digital, mulai untuk berkomunikasi, menjalani pekerjaan, bersosialisasi hingga menikmati hiburan. Bisa dibilang, masyarakat modern hampir tidak bisa lepas dari gadget.
Walaupun gadget adalah salah satu barang elektronik yang nominal harganya tidak terlalu murah, namun konsumen tetap mengincarnya dan berburu gadget dengan spesifikasi baru.
Jadi, jangan takut untuk berjualan gadget secara online, semua teknologi dan layanan sudah memudahkan pelanggan untuk bertransaksi tanpa harus tatap muka dan merogoh kocek dalam-dalam di awal.
BACA JUGA: Rekomendasi 5 Gadget RAM 12GB
Fashion
Riset dari Kredivo dan Katadata Insight Centre bahwa 30% dari total transaksi sepanjang 2019 merupakan pembelian barang fashion, baik oleh konsumen pria maupun perempuan.
Salah satu alasan tingginya penjualan fashion disebutkan dalam laporan McKinsey & Company yang berjudul “The State of Fashion 2019” mengatakan bahwasanya masyarakat menginginkan produk yang bervariasi dan up to date, namun dengan harga yang terjangkau.
Jadi, teruntuk Anda yang sedang berencana berbisnis fashion jangan ragu untuk memanfaatkan e-commerce sebagai salah satu channel dalam berjualan, sekarang adalah waktu yang tepat untuk melaksanakannya.
Produk Kecantikan
Produk kecantikan menempati urutan kedua terlaris setelah produk fashion dengan persentase 16% dari total transaksi sepanjang tahun 2019. Ini membuktikan bahwa produk kecantikan tidak kalah larisnya dengan produk-produk lain yang ada di e-commerce.
Anda bisa menjual produk kecantikan seperti lotion, cream, vitamin, dan lainnya sebagai ide bisnis. Jika ingin menjadikan produk kecantikan sebagai peluang bisnis, pastikan untuk menawarkan produk kecantikan dari brand yang sudah dikenal luas.
Serta brand yang sudah mengantongi izin keamanan produk yang sudah disahkan lembaga terkait agar tidak menimbulkan dampak merugikan pada konsumen dan terhindar dari komplain konsumen.
BACA JUGA: 3 Selebgram Muda yang Punya Bisnis Sukses
Produk Kesehatan
Semenjak Indonesia dilanda pandemi Covid-19, kepedulian masyarakat terhadap menjadi meningkat 3x lipat, alhasil banyak sekali toko-toko di e-commerce yang menjual produk kesehatan seperti vitamin c, minuman herbal, obat-obatan hingga masker.
Jika Anda ingin berjualan produk kesehatan jangan terpaku dengan menjual masker, vitamin c dan hand sanitizer saja. Sebab ketika pandemi Covid-19 sudah mereda bisa saja tingkat penjualannya menurun, tetapi juga isi dengan jamu tradisional yang memiliki banyak peminat meski tidak pandemi.
Nah itulah ide bisnis dari 5 produk paling laris di e-commerce yang bisa tiru juga jika masih bingung dalam mencari ide bisnis. Ayo mulai berbisnis sekarang juga secara online.
BACA JUGA: Beli Produk UKM Lokal Lewat Aplikasi Titipku