Lamudi.co.id menjadi mitra eksklusif Mustika Village Karawang (MVK), yang dikembangkan Mustika Land. Kerjasama ini merupakan perwujudan dari komitmen Lamudi.co.id memberikan opsi bagi pencari properti dengan harga terjangkau. Data dari Lamudi.co.id menunjukan bahwa di Semester-I 2021 para pencari properti memiliki preferensi properti dengan kisaran harga Rp100 – Rp400 juta.
“Mayoritas dari pengguna aplikasi kami memiliki preferensi pada properti dengan harga terjangkau. Kami berharap dapat mengakomodasi kebutuhan para pencari properti demografis generasi Z dan milenial yang mencari properti.” kata CEO Lamudi.co.id. Mart Polman.
BACA JUGA : PLN Kasih Murah, Tambah Daya Plus Pasang Internet Iconnet Cuma Rp 202,1 Aja
Pernyataan ini berdasarkan data Lamudi, dimana pencari properti saat ini berada di kisaran usia 25-34 tahun (30%) dan 18-24 tahun (26,7%). Data tersebut juga memberikan fakta baru bahwa Karawang mengalami peningkatan pencarian. Jika tahun lalu pencarian daerah lumbung beras ini di angka 1,55 persen, tahun ini meningkat menjadi 2,62 persen.
Kerjasama ini dimaksudkan untuk menjangkau pasar lebih luas lagi. Apalagi dengan data dari Lamudi yang menawarkan solusi bisnis big data yang bertujuan membantu semua pihak dalam perjalan mencari, membeli, dan menjual properti.
Seiring berkembangnya wilayah Jabodetabek sebagai pusat bisnis dan industri, pencarian perumahan di wilayah satelit Jabodetabek diprediksi akan terus mengalami peningkatan.
BACA JUGA : Gerai Ponsel Serentak Dibuka, Xiaomi Diganjar Rekor MURI
“Harapan kami proyek ini dapat mengakomodasi kurangnya harga rumah terjangkau dengan kualitas yang terbaik yang ada saat ini dengan mengedepankan kebutuhan para generasi milenial dan keluarga baru dalam mencari rumah sesuai dengan kebutuhannya” tutup CEO Mustika Land David Sudjana.