Masih banyak pengguna yang bingung cara dengerin lagu bareng di Spotify. Padahal, menikmati lagu kesukaan bareng bestie sekarang jadi lebih mudah dengan fitur Spotify Jam. Penasaran, bagaimana caranya?
Spotify Jam memungkinkan kamu dan teman-teman di lokasi yang berbeda mendengarkan playlist yang sama. Siapa pun yang masuk dalam group dapat menjeda, melewati, dan menambahkan lagu ke playlist secara langsung maupun virtual.
Dikutip dari Spotify Newsroom, fitur Spotify Jam baru saja dirilis pada 26 September 2023 lalu. Adapun, fitur ini menghadirkan sesi mendengarkan real-time yang dipersonalisasi untuk didengarkan bersama rekan-rekanmu.
Lewat Spotify Jam, teman yang masuk dalam group juga dapat menambah dan mengontrol playlist lagu. Caranya pun cukup mudah, hanya dengan menyambungkan ponsel ke speaker Bluetooth untuk memutar musik.
Namun, perlu diingat bahwa orang yang memulai dan menyelenggarakan grup Spotify Jam harus berlangganan premium. Sementara, pengguna gratis dapat bergabung dan menambahkan lagu ke playlist.
Cara Dengerin Lagu Bareng di Spotify
Berikut ini panduan tentang cara dengerin lagu bareng di Spotify, mengundang teman-teman, dan menciptakan pengalaman mendengarkan yang seru bareng-bareng.
Cara memulai dan bagikan Spotify Jam:
- Install dan login akun Spotify dengan akun premium
- Pilih lagu dan masukkan ke dalam playlist
- Klik ikon titik tiga dari playlist dan ketuk ‘Mulai Jam’
- Untuk mengundang, kamu dapat memilih opsi ‘Undang Teman’
Spotify akan memulai Jam secara otomatis saat kamu tersambung ke speaker Bluetooth. Pengguna di WiFi yang sama akan menerima undangan ke Jam. Jika kamu dan orang lain mengaktifkan izin Bluetooth, orang lain akan menerima undangan ke Jam dengan merekam ponselmu. Kamu dapat menonaktifkan ini di Connect Picker.
Baca juga: Panduan Lengkap: Cara Mendengarkan Lagu di YouTube dengan Gratis
Ada beberapa cara dengerin lagu bareng di Spotify yang bisa kamu lakukan, yaitu sebagai berikut:
1. Mengundang melalui Tautan
Kamu dapat membagikan tautan ke sesi Jam, dan peserta dapat bergabung hanya dengan mengeklik tautan tersebut. Langkahnya adalah sebagai berikut:
- Klik “Undang” di bagian atas.
- Pilih opsi “Bagikan Tautan” dan pilih metode pengiriman tautan yang kamu pilih. Ketika orang lain membuka tautan tersebut, mereka akan diberi opsi untuk bergabung dalam Jam di Spotify.
2. Mengundang melalui Kode QR
Setelah kamu mengklik “Undang,” seperti yang dijelaskan sebelumnya, sebuah kode QR akan dibuat. Temanmu hanya perlu memindai kode ini menggunakan kamera ponsel mereka. Setelah dipindai, Spotify akan terbuka secara otomatis, dan mereka akan memiliki opsi untuk bergabung dalam sesi Jam. Dengan mengklik “Bergabung,” temanmu akan dapat masuk ke Jam.
3. Mengundang dengan Mengetuk Ponsel
Ini adalah cara yang keren untuk mengundang teman dan bergabung dalam sesi Jam. Cukup dekatkan ponselmu, dan saksikan sihirnya. Selama temanmu masuk ke Spotify dan Bluetooth di kedua ponsel diaktifkan, akan ada konfirmasi untuk bergabung dalam sesi.
Cara mengeluarkan anggota dari Spotify Jam
Dalam grup Spotify Jam, siapa pun memiliki kewenangan untuk menambahkan peserta baru, namun hanya penyelenggara yang memiliki otoritas untuk mengeluarkan anggota dari sesi. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengeluarkan peserta dari Jam:
- Klik menu tiga titik yang terletak di samping nama peserta yang ingin kamu keluarkan, lalu pilih opsi “Hapus dari Jam.”
- Sebagai alternatif, kamu juga dapat memilih “Hapus semua peserta” untuk mengeluarkan seamua anggota dari Jam secara bersamaan.
Cara Membuat Playlist untuk Didengerin Bareng
Selain keseruan dengerin lagu bareng teman-teman, yang tak kalah penting adalah playlist-nya. Berikut adalah cara-cara untuk mengelola playlist untuk didengarkan bersama.
1. Cara menambahkan lagu ke Spotify Jam
- Pilih lagu yang ingin kamu tambahkan ke sesi Jam dengan mengklik tiga titik di sudut lagu dan pilih “Tambahkan ke antrian”.
- Lagu tersebut akan dimasukkan ke dalam antrian dengan ikon profil yang menunjukkan di mana lagu tersebut ditambahkan.
- Cara lain untuk menambahkan lagu ke antrian adalah dengan mengklik tombol “Tambahkan Lagu”.
Di sini, kamu akan menemukan rekomendasi lagu berdasarkan preferensi grup, dan menggesek layar ke kiri akan memperlihatkan lagu yang disukai. Untuk menambahkan lagu dari sini, cukup klik ikon “Tambahkan ke antrian”.
2. Cara menghapus lagu dari Spotify Jam
- Klik ikon lingkaran di sebelah nama lagu yang ingin dihapus.
- Pilih “Hapus”.
Baca juga: 100 Rekomendasi Lagu Karaoke yang Asyik Dinyanyikan bareng Teman-Teman
Mudah, bukan?
So, itulah cara dengerin lagu bareng di Spotify beserta panduan penggunaan dan cara mengundang teman untuk bergabung dalam sesi tersebut. Selamat mencoba!