Bukan tanpa alasan kalau saat ini berbagai kalangan mulai familier dan tertarik untuk belajar bahasa Korea. Berkat kekayaan budaya dan kualitas hiburan yang menakjubkan, Korea Selatan kini tengah menjadi sorotan dunia. Lantas, apakah sulit untuk menguasai bahasa ini?
Mempelajari bahasa asing dapat menjadi salah satu upaya untuk mengembangkan kemampuan diri dan menambah nilai dalam diri sendiri. Tak hanya bahasa Inggris, jika menguasai bahasa asing lainnya, tentunya hal tersebut akan menambah nilai diri dan kualitas seseorang.
Bahasa Korea dapat menjadi salah satu bahasa asing yang menarik untuk dipelajari. Apalagi, jika kamu senang menonton drama Korea dan ingin memahami percakapan pemeran tanpa harus membaca subtitle dalam serial tersebut.
Untuk diketahui, bahasa Korea adalah bahasa lisan tertinggi ke-12 dengan lebih dari 77 juta penutur. Memahami bahasa Negeri Ginseng ini tidak hanya menambah potensi kamu untuk berkomunikasi dengan lebih banyak orang, tetapi juga dapat membuka peluang bisnis dan perjalanan.
Namun, tentunya untuk mempelajari bahasa asing ini membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Tidak ada yang instan dalam mengembangkan diri dan perlu usaha lebih untuk menggapainya.
Tak perlu khawatir, artikel ini akan menjelaskan tentang cara mulai belajar bahasa Korea, sekaligus tips dan trik yang dibutuhkan untuk cepat menguasainya.
10 Cara Cepat Belajar Bahasa Korea
1. Buat Jadwal Belajar Bahasa Korea
Belajar bahasa asing perlu waktu, maka langkah pertama adalah membuat jadwal dan waktu khusus untuk belajar bahasa Korea. Kamu dapat memetakan waktu belajar ketika dalam perjalanan, malam hari, weekend, atau waktu kosong lainnya.
Idealnya, kamu membutuhkan minimal 20 menit sehari untuk mencapai kefasihan bahasa asing. Namun, jika kamu ingin menguasai bahasa ini dengan lebih cepat, maka harus mengorbankan lebih banyak waktu.
Dalam hal ini, pembelajaran juga dapat dilakukan dalam aktivitas sehari-hari, seperti mendengarkan podcast saat berolahraga, baca buku di perjalanan, menonton drama Korea saat bersantai, dan sebagainya.
2. Pilih Metode Pembelajaran Bahasa yang Tepat
Tips sederhana tetapi penting agar bisa belajar dengan cepat adalah memahami gaya belajar yang tepat. Ada tiga gaya belajar utama yaitu visual (belajar dengan melihat), auditori (belajar dengan mendengarkan/mendengar), kinestetik (belajar dengan tindakan).
Mengetahui gaya belajar khusus dapat membantu memaksimalkan pembelajaran ini dan belajar lebih efisien. Disisi lain, ada banyak cara untuk belajar bahasa. Kamu dapat menyewa tutor, ikut kelas, atau membeli buku teks. Namun, itu membutuhkan anggaran yang tak sedikit.
Saat ini ada banyak aplikasi dan platform yang dapat kamu manfaatkan untuk belajar bahasa sendiri menggunakan metode tepercaya. Unduh aplikasi pembelajaran bahasa, tonton drama Korea, dan nyanyikan Kpop untuk mendapatkan pengalaman belajar bahasa yang menyenangkan.
Baca juga: 7 Drama Korea Song Hye Kyo Terbaik Sepanjang Masa
3. Belajar Hangul Korea
Hangul adalah alfabet Korea. Huruf-huruf cantik ini jauh berbeda dari huruf latin bahasa Inggris. Mungkin tampak sulit, tetapi ini adalah langkah pertama untuk kamu belajar bahasa ibu Song Hye Kyo ini ke depannya.
Membaca Hangul juga memberi kamu kesempatan untuk memahami lebih banyak materi pembelajaran, termasuk membaca subtitle drama Korea, artikel berita, dan semua hal yang ditulis dalam bahasa Hangul.
Tidak seperti bahasa lain yang berevolusi dari piktograf, Hangul sengaja diciptakan oleh Raja Sejong pada tahun 1443 agar mudah dipelajari oleh orang Korea.
Hangul terdiri dari 24 huruf, yang terdiri atas 14 konsonan dan 10 vokal. Bentuk konsonan tertulis didasarkan pada bentuk mulut saat mengeluarkan setiap bunyi. Vokal terdiri dari garis vertikal dan horizontal.
Tidaklah berlebihan untuk mengatakan bahwa kamu dapat mempelajari Hangul dalam satu atau dua jam ke depan. Ini sangat membantu dalam hal tujuan populer untuk belajar bahasa Korea dalam 30 hari.
4. Gunakan Konglish
Konglish adalah campuran bahasa Inggris dan Korea. Beberapa kata bahasa Inggris telah masuk dan diserap ke dalam percakapan sehari-hari Korea. Konglish dapat menjadi bagian tengah antara kedua bahasa ini berfungsi sebagai zona penyangga bagi pemula yang belajar bahasa.
Kamu dapat dengan cepat meningkatkan kosakata karena sudah mengetahui kata-kata ini. Misalnya, kata 콜라 (kola) atau dalam bahasa inggris Cola/Soda. Contoh lainnya adalah 피자 (pija) atau Pizza.
5. Perbanyak Kosakata
Mulailah dengan mempelajari kosakata dasar seperti angka, hari-hari dalam seminggu, bulan-bulan dalam setahun, dan kata-kata umum lainnya. Kamu dapat menggunakan buku teks, kartu kosakata, atau aplikasi belajar bahasa untuk membantu mengingat dan mengulangi kosakata.
6. Pelajari Tata Bahasa
Bahasa Korea memiliki seperangkat aturannya sendiri yang diikuti saat membentuk kalimat, konjugasi kata kerja, dan belajar tentang kehormatan itu penting.
Hal ini penting untuk dipelajari, sepenting kamu belajar kosakata.
7. Praktikkan pengucapan
Bahasa Korea memiliki bunyi-bunyi unik. Cobalah untuk mempraktikkan pengucapan yang benar dan perhatikan intonasi yang tepat.
Kamu dapat mencari audio atau video sumber belajar yang menunjukkan pengucapan yang benar, serta mencoba berbicara dengan penutur asli atau memanfaatkan aplikasi pembelajaran dengan fitur rekaman suara.
8. Berlatih mendengarkan dan berbicara
Mendengarkan dan berbicara adalah keterampilan penting dalam mempelajari bahasa Korea. Dengarkan musik, tonton drama atau film Korea dengan subtitle, dan dengarkan materi audio atau podcast.
Cobalah berbicara menggunakan bahasa ini sebanyak mungkin, baik dengan penutur asli atau melalui aplikasi pembelajaran bahasa dengan fitur percakapan.
9. Bergabunglah dengan kelas atau komunitas belajar
Jika memungkinkan, ikuti kelas atau cari komunitas belajar bahasa di sekitar atau secara online. Berinteraksi dengan orang lain yang juga belajar bahasa yang sama dapat membantu meningkatkan kemampuan dan memberikan kesempatan untuk berlatih bersama.
Baca juga: 5 Film Korea Romantis Paling Bikin Baper
10. Teruskan praktik secara konsisten
Konsistensi adalah kunci dalam belajar bahasa Korea atau bahasa apa pun. Tetapkan jadwal belajar yang konsisten dan berusaha untuk berlatih setiap hari, meskipun hanya sebentar. Dengan latihan yang konsisten, kemampuan berbahasa kamu akan berkembang secara bertahap.
Selain itu, pastikan untuk memanfaatkan sumber daya online seperti aplikasi belajar bahasa Korea, situs web, dan video pembelajaran. Tetap termotivasi, bersabar, dan nikmati proses belajar bahasa ini. Selamat belajar!