JNEWS – Indonesia terus berbenah dan bersolek agar semakin menarik minat wisatawan mancanegara berkunjung. Salah satunya, dengan peluncuran Aplikasi Sistem Deklarasi Penumpang Terintegrasi All Indonesia dan Corridor Gate di Bandara Internasional Soekarno-Hatta baru-baru ini.
Dalam peluncuran, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menyampaikan harapannya agar All Indonesia dapat mendorong peningkatan arus wisatawan mancanegara, investor, serta talenta global.
“Peluncuran AII Indonesia menjadi tonggak penting dalam reformasi pelayanan publik di pintu masuk Indonesia, sekaligus menjawab kebutuhan peningkatan arus penumpang internasional yang terus tumbuh pesat,” ujarnya.
“All Indonesia dengan tagline simplify your arrival menyederhanakan kedatangan kita. Semakin kita menggunakan sistem ini, semakin mudah dan semakin nyaman,” tambah Menko AHY.
Lebih lanjut, ia menekankan bahwa peluncuran ini bukan sekadar simbolis, melainkan langkah nyata yang akan memperkuat daya tarik Indonesia di mata dunia. “Inisiatif ini bukan sekadar gimmick, melainkan sesuatu yang mendasar. Mudah-mudahan bisa menjadi game changer, menghadirkan progres signifikan bagi pertumbuhan arus wisatawan mancanegara, termasuk para investor dan global talents yang kita harapkan semakin menjadi bagian dari kemajuan Indonesia,” ungkapnya.
Baca juga: 50 Paspor Terkuat di Dunia: Simbol Kekuatan Mobilitas Global
Sementara itu, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, menyampaikan bahwa platform ini adalah cerminan dari transformasi pelayanan publik Indonesia. “Hari ini dengan bangga kita mengikuti peluncuran aplikasi All Indonesia. Ini adalah cermin sebuah bangsa yang besar, bangsa yang percaya diri, bangsa yang siap bersaing di panggung global,” tuturnya.
Ia juga menambahkan bahwa manfaat yang dihadirkan tidak hanya sebatas efisiensi layanan, tetapi juga berdampak luas terhadap perekonomian. Bagi para pengguna, baik warga negara Indonesia maupun wisatawan mancanegara, sistem ini akan membuat perjalanan jauh lebih mudah. Penumpang dapat mengisi data sejak sebelum berangkat, melewati pemeriksaan lebih cepat, dan terhindar dari antrean panjang berkat Corridor Gate. Semua proses kini lebih ringkas, aman, dan nyaman. *