Karyawan JNE Makassar Kompak Rutin Gelar Sedekah Jumat

    Setiap Jumat, karyawan JNE Makassar membagikan ratusan paket nasi box bagi masyarakat yang membutuhkan..

Salah satu anjuran dari pendiri JNE, almarhum H. Soeprapto Soeparno adalah agar karyawan JNE memiliki jiwa spiritual dan sosial, yakni gemar bersedekah kepada orang-orang yang membutuhkan. Tidak perlu besar, sesuai batas kemampuan dari para karyawan tersebut masing-masing. Sebab, selain berbalas pahala, sedekah yang dikeluarkan akan menumbuhkan rezeki berlipat sesuai janji Allah SWT.

Kesadaran untuk saling berbagi terus menyebar kepada para Ksatria dan Srikandi JNE  di berbagai kantor cabang di daerah. Salah satunya di  Cabang Utama Makassar, Sulawesi Selatan.

Dimulai pada Jumat pertama di Januari 2022, JNE Makassar secara rutin dan konsisten telah berulang kali menggelar kegiatan ‘Sedekah Jumat Berkah’, dengan membagi-bagikan ratusan paket nasi box kepada masyarakat umum yang membutuhkan. Adapun dananya dikumpulkan sukarela dari sedekah para karyawan, dari agen mitra maupun kantor cabang yang ada di Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.

Kegiatan dilaksanakan setiap hari Jumat. Sebab bagi umat Muslim, hari Jumat memiliki berbagai keistimewaan dibanding hari-hari lainnya, seperti yang dikabarkan oleh Rasulullah SAW tentang keutamaan hari Jumat.

Hal itulah yang sekarang dan secara konsisten dilakukan oleh para karyawan JNE Makassar. Mereka turun ke jalan dengan membagi-bagikan paket nasi box kepada yang membutuhkan, seperti ke tukang becak, para pemulung, para tuna wisma, dan masyarakat lainnya yang membutuhkan. Paket nasi box yang dibagikan lengkap dengan sayur dan lauk pauknya.

Seperti kegiatan yang dilakukan pada Jumat (11/3/2022) lalu. Sebanyak 200 paket nasi box dibagi-bagikan ke sejumlah tukang becak, pemulung dan masyarakat lainnya yang berada di bawah fly over Pettarani Kota Makassar.

Baca juga: Antisipasi Ramadhan, Pemilik Khadijah Label Percayakan Kiriman Pada JNE Tasikmalaya

Dana sedekah paket nasi box dikumpulkan sukarela dari para karyawan dan juga sumbangan dari mitra agen yang ada di wilayah operasional JNE Makassar

“Kami akan konsisten menggelar kegiatan Sedekah Jumat Berkah ini. Tujuannya untuk berbagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan. Ini merupakan wujud budaya perusahaan yang sudah berlangsung sejak  didirikan 31 tahun silam. Semoga ini bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” ujar Suci Indah Permatasari  selaku Kepala Cabang JNE Makassar, kepada JNEWS, Kamis (16/3/2022).

Menurut Suci, dengan kegiatan yang dananya digalang dari sedekah sukarela para karyawan, akan menumbuhkan kepedulian sosial terhadap orang-orang yang kurang beruntung secara ekonomi dan juga nilai-nilai spiritual bagi para karyawan. “Mereka yang menerima pembagian nasi box dari JNE begitu antusias dan senang, bisa untuk makan siang gratis,” ujarnya.

Kegiatan mulia yang dilakukan para Kesatria dan Srikandi JNE Makassar bisa menjadi inspirasi bagi karyawan di kantor cabang JNE lainnya sehingga menjadi gerakan nasional Jumat berkah di semua kantor cabang JNE seluruh Indonesia.

“Perumpamaan orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah seperti sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada setiap tangkai ada seratus biji. Allah melipatgandakan bagi siapa yang Dia kehendaki, dan Allah Maha luas, Maha Mengetahui.” (QS. Al Baqarah:216). *

Exit mobile version