Gini Cara Usir Karat di Perkakas Bermodalkan Cuka

 

Tak jarang perkakas yang terbuat dari material besi dan disimpan terlalu lama akan mengalami prososes korosi atau berkarat. Padahal, kondisinya masih bagus alias masih bisa digunakan.

Saat akan digunakan kembali, banyak pemilik yang justru membuang perkakas tersebut dengan anggapan sudah tak layak pakai. Padahal, bila dibersihkan parkakas tersebut bisa kembali ke tampilan awal, alias bebas dari karat.

Cara membersihkan perkakasnya pun cukup mudah, bahkan tak perlu mengeluarkan modal banyak atau jauh lebih murah dibandingkan membeli yang baru. Pengerjaannya juga tidak terlalu berat.

BACA JUGA : 5 Cara Gampang Pindah Rumah Tanpa Ribet

Karat

Untuk membasmi karat, cukup sediakan cuka putih di dalam wadah kaleng bekas cat atau sejenisnya. Masukan perkakas tersebut ke dalam cairan cuka untuk direndam minimal dilakukan semalaman.

Pemilihan wadah dan cuka bisa disesuaikan dari dimensi dan jumlah perkakas. Usahakan saat merendam diletakan di tempat yang aman, jauh dari jangkauan anak kecil.

Keesokan harinya, angkat perkakas dari rendaman cuka lalu gosok dengan bantuan serabut cuci piring yang kasar sampai noda-nodak orosai menghilang.

BACA JUGA : Gini Cara Rawat Motor Matik Buat Kurir Tanpa Perlu ke Bengkel

Setelah itu jangan langsung dipakai dulu, tapi dibungkus dengan kantong plastik untuk diiamkan lagi semalaman. Keesokan harinya, tinggal dibersikan menggunakan sabun cuci piring dan keringkan.

 

 

Exit mobile version