Harga Vivo V23 di Indonesia dan Spesifikasinya

harga Vivo V23 smartphone terbaru

Tepat pada 25 Januari 2022 lalu, Vivo resmi meluncurkan Vivo V23 di Indonesia. Banyak yang penasaran berapa harga Vivo V23 ketika dijual di pasar smartphone tanah air.

Nah, namun, sebelum kita membahas harga Vivo V23, ada baiknya mengetahui terlebih dahulu nih spesifikasi yang ditawarkan. Seperti diketahui, smartphone ini merupakan smartphone generasi penerus dari Vivo V21. Sebagai sebuah gadget anyar, tentu saja HP ini memiliki sejumlah pembaruan dan perbaikan di berbagai aspek.

Dari segi desain, HP ini hadir dengan desain Fluorite AG Glas yang diklaim Vivo mampu memberikan sentuhan premium, nyaman digenggam, dan bebas dari sidik jari. Ya, memang kebanyakan permasalahan pada smartphone dengan desain kaca adalah sidik jari yang mudah menempel.

Baca Juga: Begini Cara Ganti Background Zoom Gampang

Eits, nggak hanya itu. Vivo V23 hadir dengan desain bagian belakang yang unik, yakni kemampuan untuk berbuah warna apabila terkena paparan sinar matahari. Kok bisa? Ya bisa dong. Hal ini karena Vivo menyematkan teknologi Color Changing Glass pada bagian belakang ponsel.

Namun, kemampuan berubah wana ini hanya berlaku untuk varian Sunshine Gold. Sementara untuk varian warna yang satu lagi, yakni Stardust Black tidak berlaku.

Spesifikasi Vivo V23

Beralih ke bagian layar, ponsel ini punya layar berukuran besar, yakni 6,44 inch. Resolusinya sudah Full HD+ dengan panel layar AMOLED dan sudah mendukung HDR 10+. Dengan kemampuan layar tersebut, HP ini sangat cocok utnuk kebutuhan multimedia dan hiburan, seperti menonton film, mengedit video, dan bermain game.

Dari segi dapur pacu, ponsel ini menggunakan chipset MediaTek Dimensity 920 yang dipadukan dengan RAM 8GB dan memori internal 128GB. Menariknya lagi, Vivo menghadirkan fitur Extended RAM, yakni sebuah fitur yang dapat mengalihkan kapasitas memori internal menjadi RAM tambahan ketika tidak dipakai. Dengan demikian, RAM ponsel ini bisa ditambah menjadi 12GB.

Baca Juga: Realme 9 Pro Series Hadir dengan Kamera dan Prosesor Setara Flagship

Soal kapasitas baterai, Vivo V23 dibekali dengan baterai berkapasitas 4.200 mAh. Jangan khawatir kalau baterainya low, karena ada fitur FlashCharge 44W yang diklaim dapat mengisi baterai hingga 68% hanya dalam waktu 30 menit.

Lalu bagaimana dengan kameranya? Kamera belakang Vivo V23 ada tiga, dengan konfigurasi berupa kamera utama 64 MP, kamera ultra wide 8 MP, dan kamera makro 2 MP. Sementara itu untuk kamera depannya ada dua, yang terdiri dari 50 MP dan 8 MP. Kedua kamera depan tersebut tersembunyi di notch bagian atas layarnya.

Harga Vivo V23

Sudah cukup bahas spesifikasi di atas. Lantas berapa harga Vivo V23? Harga Vivo V23 di Indonesia saat ini dibanderol dengan harga Rp5.900.000. Dengan mengeluarkan kocek segitu, kamu sudah bisa dapat ponsel canggih yang sudah support 5G.

Baca Juga: Baterai HP Terasa Boros? Ini Nih Tips Menghemat Baterai Smartphone

Exit mobile version