Sejak ada kebijakan harus mendaftar lebih dulu untuk membeli Pertalite dan Solar, Pertamina mengklaim mendapat animo yang sangat tinggi. Dari 1 Juli 2022, tercatat ada 50.000 mobil yang melakukan registrasi.
Namun di lain sisi, tingginya animo tersebut dimanfaatkan oleh beberapa oknum yang memalsukan link pendaftaran MyPertamina. Tujuannya tak lain tak bukan untuk mencuri data penggunanya.
Pada unggahan akun instagram resmi @pertamina, ditunjukkan salah satu link palsu MyPertamina dengan alamat “apkboat.com/en/my-pertamina-app”. Situs tersebut merupakan jebakan yang siap mencuri data pendaftar.
BACA JUGA : Cara Beli Pertalite dan Solar via MyPertamina
Untuk itu, Pertamina menyarankan pengguna mengundung aplikasi MyPertamina yang resmi. Caranya dengan mendownload baik dari Play Store atau App Store.
Setelah mendonwload, pemilik bisa langsung melakukan registrasi. Selesai itu, lanjut dengan melakukan pendaftaran penerima BBM subsidi dengan syarat-syarat yang sudah ditentunkan.
Bila sudah terverifikasi, otomatis pendaftar akan langsung mendapatkan QR Code untuk nantinya melakukan transaksi pembelian Pertalite dan Solar di SPBU.
BACA JUGA : Ini Alasan Kenapa Beli Pertalite dan Solar Kini Harus Mendaftar
Selain mengundung aplikasi, Pertamina juga menegaskan masyarakat bisa mendaftar langsung di booth-booth yang adi di tiap SPBU. Hal ini dilakukan untuk membantu masyarakat yang tak memiliki ponsel pintar.