Tak terasa Ramadhan akan berakhir dalam hitungan hari, dan seluruh umat muslim di dunia akan merayakan hari kemenangan Idul Fitri. Segala amal kebaikan bakal dilipat gandakan Allah SWT selama bulan Ramadhan.
Hikmah terbesar berpuasa adalah bagaimana agar dapat peduli dan memiliki rasa kebersamaan kepada sesama. Merasakan lapar dan haus, memberikan pengalamanbagaimana beratnya penderitaan yang dirasakan oleh mereka yang kurang beruntung.
Nah, pada Ramadhan 1442H menjadi momen yang indah bagi JNE Bandar Lampung. Melalui kegiatan Santunan kepada 250 tuna netra Bandar Lampung dalam acara “Kampung Ramadhan Radar Lampung“ yang diselenggarakan pada 7 Mei 2021 di Halaman Parkir Radar Lampung.
JNE berkesempatan berbagi ke tuna netra yang tentunya membuat Ramadhan tahun ini menjadi sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Sebab dapat menyambungkan kebahagiaan bagi para tuna netra merupakan berkah tersendiri buat JNE.
BACA JUGA :Â JNE Bantu Satpol PP DKI dan Dishub Bekasi Cegah Covid-19
Branch Manager JNE Bandar Lampung, Ahmad Junaidi mengatakan, berbagi kepada sesama merupakan kegiatan rutin bagi JNE.
“Dengan menyisihkan 2,5% keuntungan, JNE gunakan untuk berbagi dan melalukan kegiatan-kegiatan sosial dan kebajikan lainnya. Tahun ini Alhamdulillah sekali, JNE dipilih untuk ikut andil dalam kegiatan berbagi kepada para tuna netra di Bandar Lampung. Semoga kegiatan ini bermanfaat dan dapat menjadi inspirasi untuk kita semua khususnya seluruh karyawan JNE Bandar Lampung,” ucap Junaidi.
Dia menambahkan bila JNE selalu konsisten untuk peduli kepada sesama. Tidak hanya di JNE Bandar Lampung melainkan JNE seluruh Indonesia.
JNE sebagai perusahaan yang didirikan dan dimiliki oleh anak bangsa, sejak didirikan 30 tahun silam oleh Founding Father JNE, Alm. Bapak H. Soeprapto Soeparno sudah membudayakan sikap kepedulian dan berbagi kepada sesama.
“Kami juga berharap semoga apa yang kami lakukan saat ini dapat menjadi amal ibadah bagi pendiri JNE yang telah menginspirasi dan mengajarkan kami untuk peduli kepada sesama.
Kegiatan santunan kepada 250 Tuna netra ini di hadiri oleh Walikota Bandar Lampung Hj Eva Dwiana, Anggota Komisi II DPR MPR RI Zulkifli Anwar, dan juga Chairman Radar Lampung Ardiansyah. Kehadiran beberapa sosok tersebut membuat kegiatan jadi lebih hikmat dan berkesan, apalagi bagi para penerima santunan.
Dengan kondisi masih pandemi, tidak menghalangi begitu banyak yang peduli kepada sesama. Semoga hal ini dapat terus terjalin untuk seterusnya.
BACA JUGA :Â Safari Ramadhan JNE 2021, Direksi Ajak Karyawan Selalu Bersyukur
Pada kesempatan ini Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana menyampaikan kiranya kegiatan seperti ini dapat terus berjalan setiap tahunnya. Mohon doanya untuk Kota Bandar Lampung agar lebih baik. Dan Anggota Komisi II DPR MPR RI Zulkifli Anwar menambahkan pesan bahwa dalam kehidupan ada yang namanya Hablumminallah dan Hablumminanas untuk itu kita selalu dianjurkan agar berbagi kepada sesama.
Bantuan yang di berikan berupa sembako dan sejumlah uang dengan total Rp. 25.000.000;. Para tuna netra penerima santunan terlihat begitu antusias dan bahagia.
Agung, salah satu penerima santunan mengungkapkan rasa terimakasih kepada JNE dan seluruh pihak yang mendukung kegiatan ini serta begitu bersyukur kepada Allah SWT masih dapat merasakan kebahagiaan bulan suci Ramadhan. Harapannya kegiatan-kegiatan seperti ini dapat sering di lakukan oleh JNE maupun yang lainnya. Terkhusus untuk JNE semoga selalu di berikan kelancaran dan keberkahan.