Menjelang Hari Raya Natal dan perayaan Tahun Baru 2021, pengiriman di JNE Cabang Utama Jayapura terus naik, bahkan kenaikannya sudah terasa sejak awal Desember lalu. Hal itu menandakan perekonomian masyarakat Jayapura dan sekitarnya tetap menggeliat sekalipun di tengah pandemi Covid-19.
Momen perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru selalu disambut meriah dan suka cita oleh masyarakat Papua, khususnya masyarakat yang tinggal di Kota Jayapura dan sekitarnya. Hal tersebut menjadi berkah tersendiri bagi JNE Jayapura dengan meningkatnya kiriman, yang mencapai 20 hingga 30 persen.
“Pastinya setiap menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru selalu ada kenaikan kiriman, apalagi marketplace juga menggelar Harbolnas 12.12. Adapun paket yang mendominasi berupa parcel, belanjaan di online shop hingga kebutuhan untuk keperluan Natal,” ujar Branch Manager JNE Jayapura, Rusmal Jaya, saat dihubungi JNEWS, Kamis (10/12/2020).
Baca Juga : Tempe, Keripik, Sampai Kopi UMKM Indonesia Masuk Amazon