Menurut Rusmal, banyaknya masyarakat Jayapura yang merantau ke kota-kota besar di seluruh Indonesia, seperti di kawasan Jabodetabek, membuat kiriman tersebut tidak hanya menjangkau Papua, tetapi menyebar ke seluruh Indonesia.
Agar momen perayaan Natal dan Tahun Baru tidak terlewatkan begitu saja, JNE Jayapura menjalankan berbagai program, seperti mengikuti program promo yang digelar oleh JNE Pusat, dan memberikan cinderamata kepada customer melalui counter-counter yang ada. Hal itu guna mendekatkan JNE dengan para pelanggan.
Baca Juga : JNE Timika Penuhi Kebutuhan Pengiriman Masyarakat Sampai ke Tembagapura
“Intinya, kami terus meningkatkan pelayanan, seperti percepatan pendistribusian kiriman agar lebih cepat dan aman saat diterima oleh para customer, sehingga mereka tetap memberikan kepercayaan kepada JNE,” beber Ksatria yang mulai bergabung di JNE 2012 ini.