Sebagai wujud kepedulian untuk ikut meningkatkan prestasi olahraga nasional, JNE melanjutkan kerjasama dengan Cosmo Futsal FC dalam menghadapi musim kompetisi Liga Futsal Profesional Indonesia 2022-2023. JNE menjadi sponsor utama untuk 2 musim sekaligus.
Setelah sukses meraih prestasi membanggakan menjadi peringkat ketiga di Liga Futsal Profesional Indonesia musim kompetisi 2021-2022, Cosmo JNE FC siap menargetkan prestasi lebih baik lagi untuk musim kompetisi 2022-2023 yang akan dimulai pada 7 Januari 2023 mendatang.
Target peningkatan prestasi tersebut dicanangkan dalam seremoni perpanjangan kerjasama antara JNE dan Cosmo FC. Dalam acara ini juga sekaligus memperkenalkan para pemain yang akan memperkuat tim dan peresmian jersey baru serta maskot Cosmo JNE FC yang bernama MARS. Acara berlangsung di CGV Sports Hall FX Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (15/12/2021).
Dalam seremoni yang dihadiri puluhan awak media tersebut, turut hadir Vice President of Marketing JNE Eri Palgunadi bersama pimpinan JNE lainnya, Manajer Cosmo JNE FC Hansen Tjubianto beserta seluruh official dan pemain, serta brand ambasador JNE yang sekaligus publik figur Ivan Gunawan.
Menurut Eri Palgunadi, dukungan JNE merupakan wujud kepedulian terhadap perkembangan dan kemajuan futsal di Indonesia. Selain itu juga sebagai bentuk komitmen JNE untuk memberikan manfaat sebesar-besarnya kepada masyarakat di usianya yang ke-32 tahun.
Baca juga: COSMO JNE FC Rilis Tim dan Jersey Baru di Liga Futsal Indonesia 2022-2023
“Dukungan JNE merupakan wujud kepedulian kepada anak bangsa melalui prestasi olahraga futsal. Atmosfir di kompetisi futsal sangat luar biasa. Apparel dari kompetisi futsal ini juga melibatkan para UMKM lokal dan ini sesuai dengan misi JNE yang ingin terus memajukan para pelaku UMKM,” ujar Eri.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Cosmo FC yang telah mengajak kerjasama kembali JNE untuk ikut memajukan prestasi futsal di Tanah Air yang tidak menutup kemungkinan di waktu mendatang bisa berlaga di tingkat dunia,” Eri menambahkan.
Sementara itu, Hansen Tjubianto menyatakan, pihaknya akan berusaha memberikan prestasi terbaik dan berterima kasih kepada JNE yang telah kembali menjadi sponsor utama. “Dengan dukungan yang maksimal dari JNE, harapannya adalah memberikan hasil yang terbaik di setiap pertandingan dan menjadi juara Liga Futsal Profesional di musim 2022-2023,” ungkapnya.
Tim yang memiliki sebutan Yellow Sub ini didominasi pemain Timnas Futsal Indonesia yang berhasil meraih medali perak pada ajang Piala Futsal AFF dan Sea Games 2021.
Musim kompetisi 2022-2023 akan berlangsung di 5 kota (Jakarta, Surabaya, Pontianak, Lampung dan Malang) yang diikuti 12 tim terbaik di Indonesia. Pertandingan akan dilaksanakan mulai 7 Januari hingga 27 Agustus 2023.
Kapten Cosmo JNE FC Fachri Reza mengutarakan, kekompakan dan kerja keras tim di musim sebelumnya yang berhasil meraih peringkat ketiga tidak lepas dari doa dan dukungan yang besar dari para Ksatria dan Srikandi JNE. “Kalau kemarin juara 3, semoga musim 2022-2023 nanti kami tampil sebagai juara pertama. Kami minta doa dan dukungan para Ksatria dan Srikandi JNE yang luar biasa, penuh antusias menjadi suporter dan datang langsung di lapangan selama musim kemarin,” tandasnya saat berbincang dengan JNEWS. *