Yamaha Hidupkan UMKM – Dampak pandemi Covid-19 bukan hanya soal kesehatan saja, tapi juga berimbas pada kondisi perekonomian masyakarat. Bahkan banyak sektor yang ikut terdampak, termasuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang bisa dibilang sudah dalam kondisi mengkhawatirkan.
Hal ini lantaran mulai melemahnya daya beli masyarakat yang membuat permintaan UMKM pun terjun bebas dari sebelumnya. Nah, untuk meringankan beban para pelaku UMKM, Yamaha area Madiun-Kediri melakukan Program Yamaha x UMKM di September.
Program tersebut merupakan bentuk kerja sama antaran Yamaha dengan UMKM yang berada di wilayah kerasidenan Madiun-Kediri untuk memajukan serta turut menjga keberlangsungan bisnis UMKM.
BACA JUGA : Bantu UMKM, Pertamina Gelontorkan Modal Rp2,7 Miliar
Langkah kongkrit dari program ini meliputi bantuan pemasaran produk-produk UMKM dengan memanfaatkan aset digital yang dimiliki Yamaha area Madiun-Kediri, seperti akun sosial media Instagram @yamahamandiri.
Dengan pemasaran via digital tersebut diharapakan produk-produk UMKM dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas. Selain bantuan pemasaran (marketing), Yamaha juga memberikan voucher potongan harga bagi tiap pembelian sepeda motor di dealer resmi untuk pelaku UMKM yang telah terverifikasi.
Program potongan harga diberikan bukan hanya semata sebagai bentuk kerja sama, tapi juga melihat pentingnya motor bagi pelaku UMKM sebagai sarana transportasi dalam menunjang operasionalnya.
Baca Juga : Pentingnya Ponsel dengan Baterai Tahan Lama Bagi UKM
“Kami sadar UMKM memiliki kontribusi yang besar terhadap perekonomian nasional karena langsung melibatkan masyarakat, sehingga harus terus diberdayakan dan didukung kebrelangsungan bisnisnya,” kata Bill Gunawan, chief Yamaha area Madiun-Kediri.
Ke depannya, kerja sama antara Yamaha dengan UMKM akan terus berlanjut dan ditingkatkan agar dapat membantu pertumbuhan bisnis UMKM secara lebih sinifikan.