Kofax Tawarkan Alur Kerja Utang Dagang yang Lebih Tertata

Automasi Cerdas KOFAX

Kofax, pemasok perangkat lunak Automasi Cerdas resmi mengeluarkan inovasi berkelanjutan di seluru portofolio solusi tagihan dan utang dagang miliknya. Hal tersebut sekaligus meningkatkan kemampuan perushaan untuk secara cepat mentransformasi proses penting dalam rangkaian utang dagan melalui automasi.

Dari 42 miliar Dollar Amerika anggaran belanja perusahaan untuk solusi Automasi Cerdas yang diproyeksikan selama lima tahun mendatang, 40% diramal akan dialokasikan untuk transformasi bidang keuangan dan akuntansi, khususnya automasi alur kerja tagihan dan utang dagang.

Hal ini mencerminkan fokus yang sama di antara para pimpinan perusahaan, yaitu memanfaatkan automasi untuk mencapai efisiensi operasional yang lebih baik. Automasi Cerdas Kofax memberikan manfaat yang jauh lebih besar di berbagai segi.

BACA JUGA : Cara Digital Bikin Produk UKM Kamu Masuk Jalur Ekspor

Ilustrasi KOFAX
KOFAX

“Fungsi Utang Dagang dihadapkan pada peluang yang belum pernah ada, yaitu meningkatkan kegunaannya sebagai penyedia wawasan, sehingga perusahaan dapat meningkatkan keakuratan perkiraan arus kas, memperbaiki likuiditas, dan merealisasikan laba yang lebih tinggi,” jelas Kurt Albertson, Principal of Advisory Services The Hackett Group.

Namun demikian, Kurt menjelaskan semuanya harus diawali dengan mencapai efisiensi operasional lewat investasi transformatif pada teknologi automasi proses. Dengan mengautomasi alur kerja manual yang menghabiskan waktu serta menghubungkan berbagai sistem keuangan perusahaan tanpa hambatan, kini solusi Kofax membuat pemrosesan dokumen dan data keuangan semakin cepat.

Lebih dari 3.000 perusahaan di seluruh dunia telah memanfaatkan solusi ini untuk memaksimalkan kelincahan dan mencatat rekor time-to-value yang tinggi dari investasi automasi utang dagang yang dilakukan.

Beberapa peningkatan dalam solusi ini meliputi:

– Inteligensi Dokumen: Peningkatan kapabilitas pemrosesan tagihan dan dokumen keuangan lain dalam format yang lebih beragam dibandingkan vendor lain, sekaligus mengantisipasi kebutuhan tagihan elektronik yang mulai marak. Kecerdasan Buatan (AI) dan pembelajaran mesin murni memungkinkan algoritma Automasi Cerdas Kofax untuk belajar dan memperbaiki diri seiring waktu sekaligus mendorong perluasan straight-through processing—proses automasi yang berlangsung secara elektronik tanpa campur tangan manusia.

– Ekosistem ERP Keuangan yang Bertumbuh: Ekosistem Kofax yang terus diperlengkap menyediakan keterhubungan siap pakai yang lebih beragam dan mendalam dengan sejumlah platform keuangan terkemuka, seperti Coupa, Microsoft Dynamics 365 Finance & Operations, NetSuite, Oracle Financial Cloud, dan SAP. Semakin banyak perusahaan menggunakan Kofax untuk melengkapi solusi ERP dan mencapai automasi utang dagang dari hulu ke hilir. Pelanggan yang memanfaatkan kelengkapan ekosistem aplikasi Kofax dapat menghemat waktu yang biasanya dipakai untuk proyek-proyek integrasi ubah suai.

BACA JUGA :3 Langkah Bagi UKM Agar Bertahan Hadapi Pandemi Covid-19

– Alur Kerja Digital: Lengkapnya kapabilitas automasi alur kerja Kofax membantu perusahaan mengelola proses utang dagang yang kompleks dengan efisien melalui touchless processing (pemrosesan tanpa input manual), sekaligus memungkinkan pengumpulan dokumen yang kurang secara otomatis dan mengatasi inkonsistensi yang sering muncul antara tagihan, pesanan pembelian, dan informasi penerimaan. Peningkatan ini membuat pelanggan mampu menjaga transparansi dan kepatuhan proses dengan lebih baik, mengurangi input manual pada berbagai sistem, serta mempercepat aliran data sehingga proses pengambilan keputusan pun menjadi lebih singkat.

“Sebagai yang terdepan di bidang automasi utang dagang dan pemrosesan tagihan, kami menyadari peran penting proses-proses ini dalam mengelola likuiditas, arus kas, profitabilitas, dan keberlangsungan bisnis secara keseluruhan. Portofolio Automasi Cerdas kami mengeliminasi kerja manual dan transaksional yang selama ini mendominasi fungsi tersebut sekaligus membantu pelanggan dan calon pelanggan kami memperoleh nilai tambah pada bidang-bidang yang lebih penting dan strategis bagi perusahaan,” ucap ,” ujar Kathleen Delaney, Chief Marketing Officer Kofax. “

Exit mobile version