Mengantar Paket “Rasa” Piknik di Kawasan Danau Toba…

kurir jne di danau toba

Lilik Try Haryanto Simanjutak, yang setiap hari bertugas mengantar paket di kawasan Danau Toba.

Senang menjadi kurir JNE, apalagi area pengiriman saya berada di kawasan Danau Toba, rasanya seperti piknik setiap hari. Dengan udara segar, angin sepoi-sepoi berpadu dengan pemandangan yang indah, semangat saya untuk memberikan pelayanan yang terbaik ke customer semakin meningkat.

Itulah ungkapan dari Lilik Try Haryanto Simanjutak, seorang kurir dari JNE Cabang Balige yang sehari-hari bertugas mengantar paket di kawasan sekitaran Danau Toba, Sumatera Utara. Ya, siapa yang tidak kenal Danau Toba? Danau seluas 1.145 kilo meter persegi ini sejak dulu telah menjadi destinasi wisata terkenal dan unggulan di Sumatera Utara, bahkan pemerintah pusat menjadikan Danau Toba sebagai destinasi super prioritas.

Setiap hari apalagi dikala weekend dan hari-hari libur nasional banyak wisatawan yang berkunjung ke Danau Toba. Hal ini turut berdampak baik pada mata pencaharian masyarakat di sekitarnya.

Melihat potensi yang ada dan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat yang tinggal di sekitaran Danau Toba, sudah lama JNE membuka cabang di Balige yang tidak jauh dari Danau Toba. Dan salah satu kurir dari JNE Balige, adalah Lilik Try Haryanto yang area pengantaran paketnya mencakup daerah Danau Toba dan sekitarnya.

Ksatria yang mulai bergabung di JNE sejak 1 tahun silam ini, merasa bersyukur dengan banyaknya event yang digelar di Danau Toba. Saat berlangsung event internasional Formula One di Atas Air Danau Toba,  jumlah kiriman JNE ikut meningkat. “Saat ini saya melihat perkembangan kunjungan wisatawan ke Danau Toba terus meningkat seiring penataan kawasan oleh pemerintah. Masyarakatnya juga sudah banyak yang berbelanja via online, ini berkah tersendiri bagi JNE,” ucap Lilik.

Baca juga: Kiprah JNE di Kota Proklamator

Selama lebih setahun menjadi kurir, pemuda yang masih melajang ini mengaku banyak suka dan duka yang pernah dialaminya. Namun itu semua dijadikan bahan evaluasi untuk terus memberikan pelayanan yang maksimal kepada para customer.

“Kalau ada sedikit kendala yang sering dialami kurir seperti saya lebih ke paket COD. Namun itu harus kita memakluminya karena tidak semua orang terutama di perkampungan paham akan tatacara berbelanja online secara COD. Tugas saya sebagai kurir memberi edukasi ke customer yang belum begitu paham soal COD,” ujar Lilik saat berbincang dengan JNEWS, Rabu (9/8/2023).

Adapun paket yang banyak diantar oleh Lilik di kawasan Danau Toba terdiri dari fashion, sepatu, asesoris, barang elektronik hingga alat-alat pancing dan juga paket lainnya. “Harapan saya, ke depannya kawasan wisata Danau Toba semakin banyak dikunjungi para wisatawan sehingga perekonomian masyarakat semakin meningkat,” ujar karyawan yang mempunyai hobi touring ini.

Seperti diketahui JNE Cabang Balige berada di bawah operasional JNE Cabang Utama Silangit, yang kantor pusatnya beralamat di Jalan Patuan Nagari Nomor 148, Sangkar Nihuta, Balige, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara. *

Baca juga: Daftar UKM di Bali dengan Produk Kreatif Lokal Berkualitas yang Patut Dicoba

Exit mobile version