JNEWS – Empat pemain futsal Cosmo JNE FC dipanggil dan masuk skuad Timnas Futsal Indonesia. Hal ini menjadi kebanggaan pemain Cosmo JNE bisa membela merah putih mewakili negara. Terlebih olah raga futsal sekarang semakin popular dan sudah menjadi industri yang banyak penggemarnya.
Futsal Indonesia semakin naik daun dan kini sudah menjadi industri hiburan olah raga Tanah Air. Hal itu terbukti saat Timnas Futsal Indonesia menggelar uji coba dengan menghadapi Timnas Futsal Australia, Sabtu (1/11/2025), di Indonesia Arena Senayan, Jakarta.
Dalam laga uji coba tersebut Indonesia berhasil mengalahkan Australia dengan skor 3-1. Salah satu penyumbang gol adalah Reza Gunawan, yang merupakan salah satu pemain dari Cosmo JNE FC.
Pertandingan melawan Australia tersebut disaksikan lebih dari 15.000 penonton, di mana menjadi rekor tertinggi dalam laga futsal di kawasan Asia. Hal itu menandakan bahwa futsal saat ini semakin naik daun.

Dari Cosmo JNE FC sendiri ada empat pemain yang masuk squad Timnas Futsal Indonesia, yakni Reza Gunawan, Dewa Rizki, Israr Megantara dan Rizki Xavier. “Jelas bangga sekali menjadi pemain Timnas Futsal Indonesia, karena ini menjadi Impian semua pemain futsal di seluruh Tanah Air. Apalagi saya bisa mencetak gol saat lawan Timnas Futsal Australia yang secara kualitas bukan kaleng-kaleng,” ujar Reza kepada JNEWS.
Masuk skuad Timnas Futsal sejak tahun 2022, dituturkan pria yang sudah menggeluti futsal sejak duduk di bangku SMA di Bogor ini berbagai pengalaman laga internasional telah dilaluinya.
“Saya di Timnas berposisi sebagai flank. Tahun 2022 pernah ikut kejuaraan AFC di Kuwait dengan hasil masuk babak 8 besar. Kemarin September 2025 ke China ikut kejuaraan CFA dengan prestasi juara 1, dan juga turnamen-turnamen yang lainnya,” bebernya.
Menurut Reza, dirinya bersyukur olah raga futsal saat ini semakin popular dan sudah menjadi industri, bahkan federasi pun beberapa kali menggelar kejuaraan selain liga rutin. “Alhamdulillah, sekarang saya sudah menjadi pemain profesional. Cosmo JNE FC merekrut saya sejak 2019-2020. Saat ini pendapatan dan penghidupan saya semuanya dari futsal. Semoga Cosmo JNE FC menjadi juara liga tahun ini,” tambahnya.

Rasa bangga karena terpilih sebagai pemain Timnas Futsal Indonesia, juga diutarakan Israr Megantara yang di Timnas berposisi sebagai pivot. Menurutnya agar bisa terpilih sebagai pemain Timnas di setiap pertandingan bersama Cosmo JNE selalu bekerja keras sehingga kualitas permainan bisa terus meningkat.
“Ada Seleknas atau seleksi menuju Timnas. Sebagai pemain kita harus konsisten menunjukkan kualitas permainan. Bersyukur mimpi saya sejak turun di Pro ingin menjadi pemain Timnas sekarang sudah menjadi kenyataan,” jelas Israr.
Sebagai pemain Timnas, ia juga pernah merasakan mengikuti berbagai kejuaraan termasuk di luar negeri, seperti mengikuti piala AFF di Thailand selama 10 hari dan lain sebagainya. “Ketika mewakili merah putih ada kebanggaan yang tidak bisa diukur oleh apa pun. Namun sebagai pemain Pro ketika mewakili Cosmo JNE sama seperti ketika saya mewakili Timnas, semua tujuannya adalah prestasi. Saya mohon doanya kepada seluruh Ksatria dan Srikandi JNE agar saya bisa terus berprestasi, baik itu di Timnas maupun di Cosmo JNE FC,” tutup Israr. *












