Menjawab kebutuhan mitra usahanya di tengah badai Covid-19, Gojek kembali menghadirkan fitur Kelola Pegawai pada super app GoBiz (versi 3.19) yang merupakan aplikasi manajemen bisnis bagi mitra usahanya.
Gojek mengklaim dengan bila fitur Kelola Pegawai juga menambah lapisan perlindungan data usaha mitra, memudahkan pemilik usaha dalam mengelola akses karyawan, serta yang paling penting lagi, yakni bisa diakses dari mana saja.
Novi Tandjung, Head of Merchant Platform Business Gojek, mengatakan fitur Kelola Pegawai memastikan mitra usaha dapat terus menjalankan usahanya dengan aman dan nyaman di tengah pandemi Covid-19 yang sampai saat ini masih terus melanda Indonesia.
“Pengelolaan pegawai yang baik berdampak pada operasional usaha yang mulus, terutama di masa pandemi di mana pemilik usaha dan pegawai tidak selalu bertemu. Untuk menjawab kebutuhan tersebut, kami hadirkan fitur Kelola Pegawai yang sangat mudah digunakan dan dapat langsung diakses di aplikasi GoBiz atau melalui website GoBiz Dashboard,” ucap Novi.
BACA JUGA :Â Peluang Emas, Kemekop Dorong UKM Masuk Pasar Ekspor Eropa
Menurut Novi, fitur tersebut juga memberikan sekat akses yang jelas antara pegawai satu dengan yang lainnya. Dengan demikian, tak perlu khawatir ada penyalahgunaan data oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.