Main game di smartphone sih udah biasa. Tapi, kalau smartphone jadi gamepad sih kayaknya nggak biasa deh. Nah, ini bisa terjadi kalau kamu main game di AirConsole. Apa sih itu?
Diberlakukannya aturan terkait pembatasan aktivitas dan mobilitas masyarakat selama masa pandemi Covid-19 turut meningkatkan aktivitas bermain game di rumah. Memahami hal itu, Melon Indonesia yang merupakan anak perusahaan Telkom Indonesia menghadirkan AirConsole.
AirConsole sendiri merupakan platform game yang memungkinkan smartphone menjadi layaknya sebuah joystick atau controller game. Nantinya game yang kamu mainkan melalui smartphone tersebut akan ditampilkan di layar laptop atau televisi.
Baca Juga: Game Cloud Song: Saga of Skywalker Sukses Tempati Nomor 1 di Play Store
Ada total lebih dari 170 game yang ada di AirConsole ini. Game yang dihadirkan pun kebanyakan bisa dimainkan multiplayer offline. Jadi dengan kata lain semua game yang ada di AirConsole ini memang diciptakan untuk membuat aktivitas di rumah semakin menyenangkan.
Kamu bisa memainkannya bersama kawan maupun keluarga. Game-game yang sifatnya casual ini, oleh AirConsole telah dipilih dengan genre terbaik. Cara menggunakannya pun sangat mudah. Kamu hanya butuh smartphone dan laptop atau televisi.
Untuk mengubah smartphone jadi gamepad, pertama-tama kamu harus mengunduh aplikasi seluler AirConsole di smartphone masing-masing untuk digunakan sebagai gamepad. Platform game ini tidak membutuhkan perangkat keras tambahan kok.
Saat ini khusus untuk pelanggan IndiHome Gamer sudah dapat langsung menikmati layanan AirConsole Hero hanya dengan melakukan akses melalui jaringan IndiHome Gamer.
Baca Juga: VoLTE Telkomsel Sudah Hadir di 219 Kota di Indonesia
“Untuk mendukung ekosistem gim di tanah air tentu saja kami dari Melon Indonesia terus berusaha memberikan pengalaman dan hiburan yang menarik untuk semua pelanggan terlebih di masa pandemi ini sebagai alternatif hiburan di rumah,” ujar Dedi Suherman selaku CEO PT Melon Indonesia dikutip dari siaran persnya.
Sementara itu, Anthony Cliquot selaku COO dan Kepala Pengembangan Kemitraan Strategis di AirConsole menjelaskan bahwa AirConsole diciptakan sebagai bentuk upaya mereka dalam menghadirkan keseruan di rumah melalui game.
“Bersama Melon, kita yakin bahwa kami akan memberikan lebih banyak kegembiraan untuk semua orang rumah di Indonesia, karena permainan kami memiliki koneksi luas! Kami juga bersemangat untuk menerbitkan gim dari pengembang lokal dengan bantuan baru dari mitra kami.” ujarnya.
Game AirConsole ini tersedia dalam bahasa Indonesia. Menurut Anthony, hal ini sengaja dilakukan agar membuat pengalaman bermain jadi lebih menyenangkan dan mudah diakses oleh masyarakat Indonesia.
Nah, ada yang menarik nih dari AirConsole. Jadi, tidak hanya bertindak sebagai platform penyedia hiburan, tapi juga sebagai wadah untuk para pengembang game lokal untuk menyalurkan karyanya.
Karena AirConsole juga terbuka untuk platform dan menawarkan kesempatan untuk menerbitkan game, kemungkinan kedepannya akan ada banyak game baru yang ditambahkan ke katalog dari pengembang gim lokal.
Baca Juga: Lokapala Jadi Satu-satunya Game Lokal yang Dipertandingkan di PON XX Papua