5 Rekomendasi Hotel Murah di Bukittinggi

Hotel Kartini

Tak dipungkiri Bukittinggi menjadi salah satu kota yang biasa dikunjungi pelancong ketika ingin berlibur. Salah satu kota di Sumatera Barat ini menawarkan pesona yang luar biasa, mulai dari keindahan alam, mengenal kebudayaan Minangkabau, hingga daftar menu kuliner yang bikin menggugah selera makan.

Bukittinggi sendiri pernah menjadi ibu kota negara Republik Indonesia pada masa penjajahan Belanda. Kota yang menjadi tempat kelahiran Bung Hatta ini memiliki panorama alam yang sangat indah di hampir seluruh penjuru, sehingga menjadi daya tarik bagi sektor pariwisata.

Nah, kalau kamu ada rencana untuk pergi berlibur ke Bukittinggi, berikut ini kami akan beri informasi deretan atau rekomendasi hotel murah di Bukittinggi. Per malamnya tidak sampai Rp300 ribu lho!

Baca Juga: Suka Sejarah? Ini 5 Rekomendasi Museum yang Ada di Bandung

Rekomendasi Hotel Murah Bukittinggi, di Bawah Rp300 Ribu!

1. Hotel Kartini

Kartini
Kartini

Hotel murah di Bukittinggi yang pertama ini terletak di Jalan Teuku Umar No.6 ini menawarkan kamar dengan harga yang terjangkau. Dengan membayar Rp275 ribu kamu sudah bisa menyewa kamar double atau twin di hotel ini.

Urusan kenyamanan jangan khawatir karena hotel ini menyuguhkan suasana seperti di rumah. Yang menarik lagi, kamu hanya membutuhkan waktu sekitar 10 menit berjalan dari hotel ke Jam Gadang.

2. Starli Hotel

Starli

Masih di sekitaran Jalan Teuku Umar tepatnya nomor 13B, Starli Hotel menawarkan harga yang lebih murah dari Hotel Kartini. Dengan merogoh kocek sekitar RP175 ribu, kamu sudah bisa menyewa kamar Standard Double dengan kamar mandi bersama.

Ada juga Rp250 ribu untuk kamar Superior Double. Semua bujet kamar yang disebutkan sudah termasuk sarapan lho. Urusan desain, hotel ini punya desain kamar yang keren dan modern. Belum lagi lokasinya yang juga berdekatan dengan Jam Gadang.

3. Hotel Platinum Low Budget

hotel-platinum

Masih di kawasan yang sama, tepatnya di Jalan Teuku Umar No.8A, hotel ini menawarkan kamar dengan harga yang terjangkau. Sebagai contoh, kamar dengan tipe Double di hotel ini bisa kamu sewat dengan biaya sebesar Rp285 ribu.

Namun, jika ingin menginap sendirian, kamu bisa membayarnya hanya dengan mengeluarkan biaya Rp185 ribu. Kamarnya dilengkapi dengan kamar mandi pribadi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Makanan Khas Riau Wajib Coba

4. Hotel Agung

Hotel agung

Hotel yang satu ini terletak di Jl Batang Agam 1 No.06. Memang agak jauh dari Jam Gadang, yakni sekitar 1 km. Akan tetapi, lokasi hotel ini sangat strategis. Lokasi hotel murah Bukittinggi ini sangat dekat dengan RM Sederhana dan RM Simpang Raya yang sangat terkenal di kota Bukittinggi.

Untuk menyewa kamar di Hotel Agung ini kamu bisa mengeluarkan biaya sekitar Rp230 ribu untuk Economy Twin. Bagaimana, cukup murah bukan?

5. Hotel Yuriko

Hotel Yuriko

Terletak di Jalan Sudirman Nomor 7, Hotel Yuriko juga termasuk salah satu hotel murah di Bukittinggi yang lokasinya tidak jauh dari Jam Gadang, yakni sekitar 350 meter. Warna hotel ini cukup ngejreng, yakni kuning, sehingga kamu pun tak akan kesulitan untuk menemukannya.

Hotel ini memasang tarif Rp275 ribu untuk kamar standard double atau twin. Cukup murah bukan?

Baca Juga: Ke Bali Cuma Bawa Duit Rp1,5 Jutaan? Bisa Kok, Ini Caranya!

Exit mobile version