Sebelum Mudik Lebaran, Lakukan 4 Hal Ini agar Perjalanan Nyaman

Ilustrasi gambar persiapan perjalanan mudik jarak jauh

Ilustrasi barang bawaan mudik lebaran. Foto: Freepik.

Persiapan mudik lebaran tentu perlu disiapkan dari jauh-jauh hari. Hal ini diperlukan untuk mengurangi kekhawatiran dan ketidaknyamanan yang muncul selama dalam perjalanan jarak jauh.

Agen perjalanan daring (OTA) tiket.com membagikan sejumlah tips buat kamu yang ingin mudik dengan aman, nyaman, dan tenang.

Baca juga: Ingat, Mengantuk Saat Berkendara Membawa Petaka

1. Pastikan rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik

Rasa khawatir saat perjalanan mudik umumnya muncul karena meninggalkan rumah dalam keadaan kosong tanpa penghuni. Karena itu, pastikan keadaan rumah dalam kondisi aman.

Sebelum berangkat, kamu bisa melapor pada RT atau satpam setempatMemasang CCTV dan alarm kebakaran juga dapat dilakukan guna mencegah kemungkinan terburuk.

Pastikan tak lupa untuk mengunci semua pintu dan jendela serta menitipkan rumah pada orang yang dipercaya.

2. Periksa seluruh barang bawaan mudik

Periksa lagi barang bawaan yang akan dibawa mudik. Usahakan membuat daftar barang bawaan yang diperlukan agar tidak ada yang terlupakan.

Baca juga: Masih Pakai Motor Kopling, Ini Cara Berkendara yang Aman dan Nyaman

Biasanya, saat mudik, banyak membawa barang akan membuat kamu kewalahan dalam perjalanan. Membuat daftar barang bawaan, sekaligus memilah-milah prioritasnya, dapat mempermudah perjalanan mudik kamu.

3. Periksa kondisi kesehatan diri dan keluarga

Meski pandemi Covid-19 sudah terkendali, namun bukan berarti kamu melupakan kesehatan saat dalam perjalanan mudik. Agar mudik tetap lancar, pastikan kesehatan kamu dan keluarga tetap terjaga.

4. Pilih moda transportasi mudik yang nyaman

Transportasi yang nyaman penting untuk mendukung pengalaman mudik menjadi lebih maksimal. Kamu bisa memilih moda transportasi darat, laut, maupun udara.

Baca juga: Mudik Berkendara Mobil, Waspada Bahaya Microsleep

 

Exit mobile version