Tertarik Bisnis Online? Kenali Dulu Lima Jenis E-Commerce Berikut Ini

belanja online

belanja online

Menggeluti bisnis online menjadi sesuatu menyenangkan dan keren, tapi bisa jadi teramat menegangkan bagi Anda yang tidak tahu harus memulainya dari mana. Aktivitas jual-beli dilakukan dengan praktis, dan  mudah tanpa repot-repot keluar rumah menghadapi macetnya jalanan dan antrean panjang saat pembayaran.

Bermodalkan internet dan smartphone, Anda sudah bisa memulai bisnis online dengan mempromosikannya di akun media sosial. Jika Anda tertarik untuk jualan online, tidak ada salahnya mengenal e-commerce yang lebih dalam, perkembangan bisnis dan keuntungan yang lebih besar bukan tidak mungkin untuk Anda peroleh, jika dipasarkan secara matang.

BACA JUGA: Ini 5 Keunggulan Program #TerusUsaha Milik Grab

Berikut lima jenis e-commerce yang perlu Anda ketahui untuk menjajalkan barang secara online.

Toko Online di Media Sosial

Ini merupakan jenis e-commerce paling gampang dan mudah dilakukan. Berjualan di media sosial seperti Facebook dan Instagram sudah sangat umum dilakukan untuk mempromosikan produk ke pengguna medsos lainnya.

Membuat toko online di media sosial bukanlah sesuatu yang sulit, bisnis ini sangat cocok buat Anda yang ingin memiliki toko online sendiri tanpa repot. Kalangan pebisnis cukup populer dengan jenis e-commerce satu ini.

Toko Online B2C

Apa itu toko online B2C atau Business to Consumer? B2C merupakan E-Commerce yang terdiri atas sebuah toko online dengan alamat website (domain) sendiri, dimana penjual memiliki stok produk dan menjualnya secara online kepada pembeli.

Selain memiliki kebebasan penuh, keuntungan lain dari bisnis e-commerce jenis ini, hasil penjualan produk akan sepenuhnya dimiliki oleh penyedia jasa. Namun, dibutuhkan modal dan sumber daya yang besar untuk memulainya. Anda harus membeli domain, mengelola website dan barang, serta melakukan transaksi penjualan.

Marketplace C2C

Marketplace C2C atau Customer to Customer adalah model bisnis di mana konsumen dari sebuah marketplace menjual produk ke sesama konsumen lainnya. Model bisnis ini muncul bersamaan dengan teknologi digital. E-commerce yang sudah sangat familiar seperti Bukalapak, BliBli, Shopee, danmarketplace lainnya.

Situs marketplace seperti ini cocok untuk Anda yang memiliki jumlah stok barang cukup besar. Apakah Anda tertarik untuk bergabung?

Daftar Iklan Baris/Classified

Bentuk bisnis e-commerce ini adalah salah satu yang paling sederhana. Penyedia jasa daftar iklan baris tidak terlibat secara langsung dalam proses jual beli, sedangkan penjual dapat menjual barang kapan saja.

Untuk Anda yang ingin berjualan hanya sesekali, situs iklan baris seperti ini cocok untuk digunakan. Metode transaksi yang paling populer dalam situs ini adalah cash on delivery (COD).

Shopping Mall

Model bisnis e-commerce ini kurang lebih mirip dengan marketplace, namun pihak yang bisa berjualan di e-commerce ini haruslah brand besar dan ternama, karena proses verifikasi yang ketat. Tentu saja cakupannya juga lebih besar, dengan peluang penjualan cukup menjanjikan. Produk Anda akan berjejer dan bersaing dengan brand ternama lainnya.

Nah itulah jenis-jenis bisnis online yang bisa Anda geluti. Anda lebih tertarik untuk mencoba yang mana?

 

BACA JUGA: Cara Ciptakan Konten Smartphone Berkualitas di TikTok dan Instagram

Exit mobile version