Tips Bagi Kurir, Ini 5 Cara Bawa Tumpukan Paket di Sepeda Motor

ilustrasi gambar mengenai tips untuk menghandel paket di sepeda motor

Sepeda motor menjadi salah satu moda transportasi andalan masyarakat. Desainnya yang ramping membuatnya mudah dibawa kemana saja, baik track dekat maupun jauh.

Selain sebagai alat transportasi, sepeda motor juga kerap digunakan untuk mengangkut barang. Sejumlah profesi pun memanfaatkan sepeda motor untuk pekerjaannya seperti kurir atau ojek online.

Namun, seringkali muatan yang dibawa di atas motor seringkali melebihi kapasitas standarnya. Sehingga dapat berpotensi membahayakan penggunanya.

Baca juga; 9 Cara Menjaga Performa Sepeda Motor Tetap Oke Usai Perjalanan Mudik

Alih-alih ditilang karena paket melebihi kapasitas, ada sejumlah tips yang bisa dilakukan para kurir atau ojek online.

1. Tinggi Tumpukan Paket Tidak Lebih dari Pundak

Membawa tumpukan paket dengan sepeda motor sah-sah saja dilakukan. Hanya saja, agar tetap aman dan nyaman saat berkendara, sebaiknya hindari menumpuk barang melebihi bahu pengendara.

2. Hindari Tumpukan Paket yang Lebih Lebar dari Setang Motor

Kemudian, hindari mengangkut barang yang lebarnya melebihi setang motor. Lebar paket yang lebih dari standar itu malah bisa merepotkan pengendara.

Baca juga; 5 Tugas Kurir Paket, Tak Cuma Antar Barang Beres

3. Gunakan Karet untuk Kencangkan Bawaan

Seorang kurir sudah terbiasa dengan tumpukan paket yang banyak. Namun, agar barang muatan tidak goyang sebaiknya kencangkan dengan tali karet.

Hindari mengikat dengan tali rafia karena mudah putus terlebih untuk perjalanan jauh.

4. Taruh di Bagian Depan

Bagi pengguna motor matic, ada keunggulan space kosong yang bisa dimanfaatkan. Bagian depan motor matic bisa digunakan untuk menaruh barang. Namun, pastikan barang yang dibawa tidak mengganggu kendali motor saat dikendarai.

5. Pastikan Lampu Sein Tidak Tertutup

Selain space untuk meletakkan barang, ada hal penting lain yang perlu jadi perhatian. Pastikan saat membawa muatan, lampu sein dan lampu lainnya tidak tertutup. Hal tersebut untuk memudahkan pengendara lain melihat arah pergerakkan motor kamu.

Baca juga: Tips Sederhana Mengontrol Emosi Saat Marah

Exit mobile version