Upaya Tokopedia Majukan UMKM Selama Ramadhan

Tren penjualan batik di Tokopedia

Selain dukungan pemerintah, UMKM juga menjadi salah satu sektor yang mendapat perhatian khusus dari e-commerce, terlebih ketika masa pandemi dan di bulan Ramadhan seperti sekarang ini.

Tokopedia menjadi salah satu lapak online yang memberikan dukungan penuh bagi pengembangan UMKM di Tanah Air, termasuk saat Ramadhan. Hal ini dibuktikan dengan ragam inovasi yang dijadikan strategi untuk membantuk bisnis UMKM agar tetap berjalan.

Hilda Kiti, VP of Marketing Tokopedia, menjadi salah satu sosok penting yang dari pelaksanaan strategi mendongkrak usaha UMKM saat Ramadhan. Bersama dengan tim, Hilda berkolaborasi menciptakan ragam inovasi dan trik-trik pemasarana yang tepat.

BACA JUGA : Mulai Hari Ini, Ada Diskon 80 Persen di Shopee Local Space Festival

“Kunci dalam mengembangkan strategi pemasaran di Tokopedia yang relevan dengan kebutuhan dan tren adalah Focus on Consumer, sejalan dengan salah satu DNA Tokopedia” ungkap Hilda.

V Tokopedia UMKM Hilda

“Kami mengintegrasikan semua elemen pemasaran di Tokopedia. Mulai dari kreatif, penggunaan media distribusi, baik offline, online maupun media sosial, serta branding, agar bisa mencapai hasil maksimal dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.”

Berbagai inovasi serta kampanye telah dihadirkan Hilda bersama tim dengan tujuan utama mempermudah masyarakat dalam memenuhi kebutuhan harian sekaligus membantu pegiat usaha di Indonesia, khususnya UMKM lokal, mempertahankan bisnis tidak terkecuali di tengah pandemi.

Salah satunya seperti inovasi TokoMart yang mengusung teknologi geo-tagging untuk mempermudah masyarakat mendapatkan kebutuhan sehari-hari dari penjual atau UMKM terdekat.

Hilda dan tim juga menghadirkan berbagai inisiatif khusus demi mempermudah masyarakat memenuhi kebutuhan selama Ramadhan, seperti WIB Spesial Ramadhan, WIB Spesial Ramadhan Ekstra, Parsel Ramadhan Tokopedia, Daily Ngabuburit Serba 20 Ribu dan masih banyak lagi.

BACA JUGA : Bukalapak Lewat Rabu Lokal Dukung Produk UMKM

Tak hanya itu, dia juga mendorong kemajuan UMKM lokal sepanjang Ramadan lewat inisiatif, seperti Kurikulum #SIAPRAMADAN 2021, Sekolah Kilat Seller Edisi Ramadhan, Kompetisi #TokopediaSiapRamadan, serta #YangLokalYangBerjaya Ramadhan.

Tokopedia melalui Hilda berharap bisa terus mengakselerasi adopsi platform digital bagi sebanyak-banyaknya pegiat usaha di Indonesia, khususnya UMKM lokal, agar dapat menjaga keberlangsungan bisnis dan keberadaan lapangan pekerjaan terutama di tengah pandemi.

“Kami juga sekaligus ingin mendorong lebih banyak masyarakat bangga dan memakai produk buatan Indonesia demi bersama-sama memulihkan ekonomi nasional yang saat ini terdampak pandemi,” tutup Hilda.

Exit mobile version