Rekomendasi Waterpark di Malaysia yang Paling Seru

JNEWS – Liburan ke Malaysia tidak melulu soal belanja atau wisata kota. Buat yang ingin rehat sejenak sambil cari aktivitas seru, waterpark di Malaysia bisa jadi pilihan yang oke lho.

Pilihannya beragam, dari taman bermain air yang ramah keluarga sampai yang punya wahana besar dan menantang. Lokasinya juga tersebar di berbagai kota, jadi mudah disesuaikan dengan rencana perjalanan. Tinggal tentukan mau yang santai, ramai, atau sekalian seharian penuh.

Rekomendasi Waterpark di Malaysia dan Wahana-wahanya yang Seru

Berikut beberapa rekomendasi waterpark di Malaysia yang dikenal punya konsep menarik dan pengalaman bermain yang berbeda-beda. Setiap tempat punya ciri khasnya sendiri, baik dari segi wahana, suasana, maupun lingkungan sekitarnya. Jadi, ingin liburan seperti apa, tinggal disesuaikan saja.

Waterpark di Malaysia yang Paling Seru
Sumber: Klook

1. Splashmania Waterpark

Splashmania termasuk waterpark di Malaysia yang masih tergolong baru karena dibuka pada Februari 2023. Lokasinya berada di kawasan Gamuda Cove, Selangor. Taman air ini mudah dikenali berkat bangunan ikonik berupa kapal bajak laut raksasa yang menjulang di tengah areanya.

SplashMania menghadirkan total 39 wahana, mulai dari yang santai untuk keluarga sampai seluncuran ekstrem buat yang suka uji adrenalin. Tempat ini cocok untuk berbagai usia, baik yang datang bersama anak-anak maupun rombongan dewasa.

Salah satu daya tarik utama waterpark ini adalah Atlantis VR. Water slide ini adalah seluncuran berbasis virtual reality pertama di negara ini. Di sini, pengunjung tidak hanya main seluncuran, tetapi juga memakai perangkat VR yang membuat pengalamannya terasa lebih hidup.

Selain itu, ada juga Shaka Waka, seluncuran sepanjang 78 meter yang dilengkapi lampu LED dan musik yang bisa disesuaikan. Seru banget kan?

2. Sunway Lagoon

Sunway Lagoon sudah lama jadi destinasi favorit banyak orang di Malaysia. Area taman bermain ini luas dan dibagi ke dalam enam zona petualangan berbeda. Salah satunya zona water park yang ukurannya cukup besar dan sering jadi tujuan utama pengunjung. Dengan konsep taman hiburan terpadu, pengunjung bisa pindah dari satu zona ke zona lain tanpa merasa cepat bosan.

Soal wahana, ada banyak atraksi yang memacu adrenalin sekaligus ramah untuk pengunjung dari semua usia di sini. Salah satu yang paling ikonik adalah Vuvuzela, seluncuran air raksasa yang jadi favorit karena sensasinya yang unik dan cukup menegangkan. Selain wahana air, juga ada jembatan gantung pejalan kaki yang termasuk salah satu terpanjang di dunia.

Sunway Lagoon berlokasi di 3, Jalan PJS 11/11, Bandar Sunway, Subang Jaya, Selangor. Akses menuju lokasi ini tergolong mudah, apalagi karena berada di kawasan kota yang sudah berkembang dengan baik.

Sumber: tiket.com

3. LEGOLAND Water Park

Waterpark di Malaysia satu ini dirancang dengan konsep ramah keluarga dan anak-anak. Tersedia lebih dari 20 wahana air, mulai dari seluncuran sederhana sampai permainan yang melibatkan aktivitas fisik ringan.

Beberapa area populer di LEGOLAND Water Park antara lain LEGO® Wave Pool, kolam ombak yang tenang dan cocok untuk bermain air. Ada juga Joker Soaker, area playground air dengan ember tumpah, pancuran, dan seluncuran kecil yang biasanya jadi favorit anak-anak.

Untuk pengunjung yang ingin sedikit lebih aktif, tersedia seluncuran tabung dan terowongan air yang bisa dinaiki bersama teman atau keluarga. Menariknya, ada juga area interaktif tempat pengunjung bisa merakit perahu atau rakit sendiri, lalu mengujinya di lintasan air.

LEGOLAND Water Park bisa dikunjungi di No. 7, Persiaran Medini Utara 3, Bandar Medini, Johor Bahru, Johor. Akses menuju lokasi ini cukup mudah karena berada di kawasan wisata terpadu LEGOLAND.

Baca juga: Tip dan Panduan Berkunjung ke Legoland Malaysia bersama Keluarga

4. Adventure Waterpark Desaru Coast

Berlokasi di kawasan wisata pesisir Johor, Adventure Waterpark Desaru Coast dikenal karena skala wahananya yang begitu besar. Tak heran, waterpark di Malaysia satu ini memang disebut sebagai salah satu yang terbesar di dunia.

Salah satu fasilitas utamanya adalah kolam ombak berukuran hampir 1.2 hektare. Volume airnya sangat besar, sehingga kolam ini bisa menampung banyak pengunjung sekaligus. Karakter kolam ombaknya juga bervariasi, dari yang tenang sampai yang cukup kuat.

Di sini, ada permainan bertema kapal bajak laut yang bisa berayun hingga sudut ekstrem, juga ada wahana berbentuk roller coaster air dengan lintasan melingkar penuh secara horizontal. Wahana seluncurannya pun bervariasi, dari yang bisa dinaiki bersama sampai yang untuk satu orang saja.

Sumber: Klook

5. Lost World of Tambun

Kalau sedang berada di Ipoh, Lost World of Tambun yang berlokasi di beralamat di No. 1, Persiaran Lagun Sunway 1, Sunway City Perak, Ipoh, Perak, bisa dimasukkan dalam itinerary iburan. Lokasinya berada di kaki perbukitan kapur yang sudah berusia ratusan juta tahun. Alamnya lebih hijau dan terbuka dibanding taman hiburan di tengah kota.

Lost World of Tambun tidak hanya berfungsi sebagai water park, tapi juga menggabungkan beberapa jenis aktivitas dalam satu kawasan. Di satu sisi ada wahana air dan permainan keluarga yang bisa dinikmati dari pagi sampai siang. Di sisi lain, tersedia lebih dari 12 kolam pemandian air panas alami yang biasanya dimanfaatkan pengunjung untuk bersantai atau berendam menjelang sore.

6. ESCAPE Penang

ESCAPE Penang berlokasi di 828, Jalan Teluk Bahang, Teluk Bahang, Tanjung Bungah, Pulau Pinang. Salah satu daya tarik utamanya adalah seluncuran air berbentuk tabung dengan panjang 1.111 meter, yang dikenal sebagai salah satu yang terpanjang di dunia. Wahana ini disebut-sebut sebagai ikon utama ESCAPE Penang.

Sementara itu, di dalam area Waterplay Park, tersedia lebih dari 15 aktivitas air yang beragam. Ada yang dirancang untuk memacu adrenalin, sementara yang lain lebih santai dan bisa dinikmati bersama keluarga.

Salah satu yang cukup unik adalah Dead Sea Pool, kolam dengan kadar garam tinggi yang memungkinkan pengunjung mengapung. Wahana ini tidak banyak dijumpai di water parks pada umumnya, sehingga menjadi salah satu wahana yang paling diminati di sini.

Baca juga: 12 Pemandian Air Panas Terbaik di Indonesia

Itu dia deretan waterpark di Malaysia yang punya wahana sangat seru. Semoga bisa memberi gambaran yang cukup sebelum menentukan tujuan.

 

Exit mobile version