Panduan Lengkap Memilih Wedding Organizer Terbaik untuk Hari Spesial

JNEWS – Menyambut hari berbahagia, tentunya harus ada persiapan yang matang supaya acara berjalan sesuai rencana. Untuk membantu calon pengantin mewujudkan pernikahan impian, menggunakan jasa wedding organizer patut dipertimbangkan.

Pernikahan adalah momen yang sakral dalam hidup. Menyiapkannya pun harus detail agar tidak ada bagian yang terlewatkan. Sayangnya, dalam proses persiapan sering terjadi kendala yang tidak diinginkan. Seperti kesibukan calon pengantin sehingga tidak memiliki waktu untuk mengurus printilan hingga terlalu banyak permintaan dari keluarga.

Hal ini kerap membuat calon pengantin adu argumen, dan bisa menghambat persiapan pernikahan. Agar kesehatan mental dan emosi tetap terjaga, memercayakan seluruh persiapan pada jasa wedding organizer adalah jalan terbaik.

Wedding organizer (WO) adalah pihak yang menyediakan jasa dalam membantu calon pengantin untuk mempersiapkan pernikahan. Ada beragam layanan yang diberikan oleh WO seperti perencanaan, pemilihan vendor acara hingga pelaksanaan pernikahan.

Bagi calon pengantin, berikut ini beberapa panduan dalam memilihnya WO yang tepat untuk persiapan pernikahan dan terhindar dari penipuan.

Panduan Memilih Wedding Organizer Terbaik

Panduan Lengkap Memilih Wedding Organizer

1. Cari Tahu Portofolio

Hal pertama yang bisa dilakukan adalah dengan mengecek portofolio WO yang akan dipilih. Jadi, calon pengantin bisa tahu pengalaman mereka, bagaimana hasil kerja dan vendor yang bekerja sama dengan WO tersebut.

Perhatikan berapa banyak jumlah pernikahan yang sudah WO tersebut tangani. Cek juga bagaimana keberhasilan dari setiap pernikahan tersebut. Semakin banyak pernikahan yang sudah pernah dihandle dengan baik, maka bisa disimpulkan WO tersebut cukup berpengalaman.

Cara mengecek bisa melalui media sosial yang dimiliki seperti Instagram, TikTok dan Youtube. Bisa juga mendatangi wedding exhibition yang sering diadakan di mal atau hotel untuk bisa lihat langsung portofolionya.

Baca juga: 13 Ide Souvenir Pernikahan Unik yang Akan Dikenang Tamu

2. Testimoni Klien

Tak kalah penting selain portofolio adalah mencari tahu testimoni para pengantin yang telah menggunakan jasa WO tersebut. Baca dengan detail setiap ulasan karena hal tersebut bisa dijadikan bahan pertimbangan.

Jangan ragu untuk bertanya pada keluarga, teman maupun kolega yang pernah mengadakan resepsi pernikahan dengan menggunakan jasa WO. Jadi, calon pengantin punya gambaran seperti kriteria jasa WO yang terbaik.

3. Spesialisasi Wedding Organizer

Tidak semua WO memiliki keahlian dalam merancang berbagai tema pernikahan. Misalnya, WO ‘A’ memiliki sejumlah portofolio pernikahan klien indoor, sedangkan untuk outdoor hanya sedikit. Ini bisa jadi bahan pertimbangan bagi calon pengantin, karena tidak banyak WO yang memiliki spesialisasi menangani pernikahan indoor, outdoor atau tema tertentu.

Jadi, cari tahu spesialisasi WO yang akan dipilih agar bisa menyesuaikan dengan tema pernikahan nanti.

4. Menyesuaikan Bujet

Menggunakan jasa WO berarti calon pengantin harus menyisihkan bujet khusus di luar printilan lainnya.

Setiap WO kerap menyediakan paket pernikahan dengan harga relatif terjangkau dan menyesuaikan dengan kebutuhan. Calon pengantin perlu mencermati dengan detail apa saja benefit yang ditawarkan oleh paket tersebut dan estimasi harganya.

Apabila masih belum titik temu perihal harga, tidak perlu memaksakan untuk deal yang nantinya hanya akan menambah beban biaya. Calon pengantin bisa mencari referensi lainnya.

5. Membandingkan Harga

Mendapatkan jasa WO terbaik memang butuh usaha. Sebelum menjalin kesepakatan, ada baiknya membandingkan harga dari beberapa wedding organizer sebelum memutuskan memilih yang mana. Jangan sampai tergiur harga terlalu murah atau mahal.

Pilih WO dengan harga paket yang wajar, kualitas layanan baik dan tentunya menyesuaikan dengan bujet yang dimiliki calon pengantin.

6. Ajukan Pertanyaan Secara Detail

Ketika bertemu, calon pengantin bisa mengajukan sejumlah pertanyaan untuk melihat kapabilitas pihak WO. Cara ini juga bisa mencegah terjadinya penipuan dari WO. Berikut beberapa pertanyaan yang bisa diajukan.

Pastikan diskusi antara calon pengantin dan WO berjalan dengan lancar untuk menghindari kesalahpahaman. Utarakan dengan detail juga apa saja kebutuhan calon pengantin dan konsep acara yang diinginkan.

Baca juga: Tips Memilih Cincin Emas untuk Pernikahan

7. Membuat Surat Kontrak

Apabila telah menyetujui harga dan layanan yang akan didapatkan, hal berikutnya yang perlu dilakukan adalah membuat surat kontrak sebagai bukti legal. Namun, pastikan sebelum menandatanganinya calon pengantin telah membaca pasal demi pasal, syarat dan kondisi untuk menghindari adanya pengeluaran tambahan. Selain itu, pastikan juga calon pengantin akan mendapatkan ganti rugi apabila vendor tidak menangani acara sesuai permintaan.

Menyiapkan acara pernikahan membutuhkan kesabaran, ketenangan dan kerja sama dari berbagai pihak. Adanya wedding organizer tentunya diharapkan bisa menjembatani keinginan calon pengantin untuk mewujudkan pernikahan impian.

Exit mobile version