JNEWS – Provinsi Kalimantan Selatan yang terletak di ujung tenggara Pulau Kalimantan memiliki wisata alam yang masih alami dan pemandangan menakjubkan. Wisata alam Kalimantan Selatan menawarkan bentang alam memesona, mulai dari pegunungan hijau, sungai besar hingga danau yang menawan.
Dikenal dengan julukan “Bumi Lambung Mangkurat”, provinsi ini tidak hanya menyimpan wisata alam yang memukau tapi juga memiliki budaya serta tradisi yang lekat dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu yang menarik perhatian adalah kain Sasirangan yang populer dijadikan busana hingga buah tangan. Kain ini memiliki kombinasi warna dan tekstur sangat khas.
9 Wisata Alam Kalimantan Selatan yang Memesona
Selain didominasi area sungai, Kalimantan Selatan juga memiliki bentangan perbukitan dan hutan yang tidak kalah memukau. Wisata alam Kalimantan Selatan seperti surga tersembunyi karena masih alami sehingga cocok bagi yang ingin mencari suasana dan petualangan baru.
Berikut ini wisata alam di Kalimantan Selatan yang menarik dikunjungi. Tak hanya menawarkan pesona alam tapi juga menantang dan tidak terlupakan.
1. Pegunungan Meratus
Dikutip dari website Kemenparekraf, Pegunungan Meratus memiliki panjang kurang lebih 6000 kilometer. Gunung Halau-halau menjadi puncak tertingginya yang berada di ketinggian 1.901 meter di atas permukaan laut (mdpl). Terletak di bagian tenggara Pulau Kalimantan, pegunungan ini melewati delapan dari 13 kabupaten di Kalimantan Selatan.
Tak hanya populer sebagai destinasi wisata alam saja, Pegunungan Meratus juga kaya akan potensi sumber daya alam dan keragaman hayati di dalamnya. Pegunungan Meratus merupakan bagian dari Geopark Pegunungan Meratus dan dihuni oleh Suku Dayak Bukit yang merupakan penghuni asli kawasan Pegunungan Meratus Kalimantan Selatan.
Selain itu, di pegunungan ini juga menyimpan aneka ragam fauna mulai dari rusa sambar, kera abu-abu, beruang madu, owa-owa, hingga bekantan yang menjadi maskot Kalimantan Selatan.
Keanekaragaman flora pun banyak dijumpai di Pegunungan Meratus. Mulai dari tanaman jenis anggrek hutan yang statusnya dilindungi yakni anggrek sendok dan anggrek tebu, pohon meranti putih dan merah, medang, kanari hingga tanaman karet.
Baca juga: Keindahan Alam Kalimantan Utara: Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi
2. Taman Hutan Rakyat Sultan Adam
Taman Hutan Rakyat (Tahura) Sultan Adam atau yang sering disebut sebagai Tahura Mandiangin adalah surga untuk para pencinta alam. Lokasinya di dataran tinggi memberikan pemandangan spektakuler. Adapun luasnya yakni sekitar 112.000 hektare, wilayah yang sudah dapat dijelajahi oleh wisatawan seluas 200 hektare.
Tahura Sultan Adam terdiri dari kawasan hutan lindung, area pendidikan hingga suaka margasatwa. Tak hanya itu saja, Ekowisata Sultan Adam bahkan memiliki beberapa unit habituasi dan penangkaran satwa endemik Kalimantan yang langka dan terlindungi seperti owa, bekantan, binturung dan beruang madu.
Menariknya, kawasan tahura ini memiliki spot wisata yang menantang adrenalin yakni paralayang dan gantole. Selain itu, di dalam tahura juga ada agrowisata, camping ground, air terjun, dan kolam Belanda.
3. Pulau Kembang
Taman Wisata Alam Pulau Kembang merupakan salah satu Kawasan Suaka Alam (KSA) yang dikelola oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Kalimantan Selatan. Lokasi pulau ini ada di Kecamatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala, Provinsi Kalimantan Selatan.
Pulau ini pun terkenal sebagai habitat kera ekor panjang (Macaca fascicularis) yang berjumlah sekitar 200 ekor. Selain kera ekor panjang, pulau ini juga dihuni bekantan, elang laut perut putih, elang bondol, elang hitam, elang tikus, raja udang biru, burung madu.
Tak hanya kaya akan fauna saja, tapi flora di taman wisata ini pun beragam bahkan termasuk salah satu perwakilan tipe ekosistem hutan rawa mangrove. Adapun jenis flora yang hidup di pulau ini seperti rambai, jambu, tancang, rengas, nipah, bakung, jeruju, dungun, dan masih banyak lainnya.
4. Pasar Apung Muara Kuin
Rasanya tidak lengkap kalau ke Kalimantan tidak berkunjung ke pasar apung. Di Kalimantan Selatan ada Pasar Apung Muara Kuin. Wisata alam Kalimantan ini merupakan pasar terapung di muara Sungai Barito.
Pasar Apung Muara Kuin menjadi salah satu keunggulan pariwisata di kota Banjarmasin. Adapun proses jual beli di atas kapal ini sudah ada sejak 400 tahun silam dan masih terus lestari hingga saat ini. Wisatawan bisa membeli aneka kebutuhan mulai dari makanan hingga pakaian.
Untuk bisa menyaksikan aktivitas di pasar terapung ini, harus datang pagi. Karena pasar ini hanya buka dari pukul 5 sampai 7 pagi.
5. Danau Biru Pengaron
Danau Biru Pengaron dulunya adalah bekas tambang batu bara. Kini tempat tersebut menjadi destinasi wisata alam Kalimantan Selatan yang populer. Terletak di Terletak di Desa Sungkai, Kecamatan Simpang Empat Pengaron, Kabupaten Banjar, Danau Biru Pengaron menawarkan pemandangan alam unik yakni perpaduan warna air danau berwarna hijau kebiruan, dikelilingi tebing tinggi dan pepohonan rindang.
Wisatawan bisa menikmati pemandangan alam tersebut sambil duduk santai di tepi danau, berenang dan berfoto. Dengan latar belakang pemandangan yang eksotis akan menghasilkan foto instagramable.
6. Pantai Angsana
Tak hanya perbukitan, danau yang menjadi andalan wisata alam Kalimantan Selatan. Provinsi ini pun memiliki sejumlah pantai dengan pemandangan eksotis, salah satunya Pantai Angsana.
Pantai ini terletak di Kecamatan Angsana, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan. Kawasan ini menawarkan pemandangan pantai yang indah dan wisata bawah lautnya. Di pantai ini tersimpan terumbu karang yang indah dan kerap menjadi spot snorkeling juga diving. Dengan keindahan terumbu karangnya, pantai ini pun disebut sebagai Bunakennya Tanah Bumbu.
Salah satu hal menarik untuk dilakukan di pantai ini adalah mengunjungi penangkaran penyu. Pihak pengelola memberikan izin bagi wisatawan yang ingin melihat langsung penyu bertelur.
Pantai Angsana dikelola dengan baik oleh pemerintah setempat. Fasilitasnya pun cukup memadai seperti jalan yang mulus, warung makan, penginapan hingga tempat penyewaan jet ski, alat selam, snorkeling hingga perahu motor.
7. Pantai Takisung
Wisata alam Kalimantan Selatan berikutnya adalah Pantai Takisung. Pantai ini terletak di Desa Takisung, Kecamatan Takisung, Kabupaten Tanah Laut, Provinsi Kalimantan Selatan.
Di kawasan pantai ini, wisatawan bisa melakukan beragam aktivitas mulai dari berenang hingga melihat aktivitas kehidupan nelayan. Ombak di Pantai Takisung relatif kecil jadi sangat ramah untuk melakukan aktivitas air.
Dengan luas 0,65 hektare dengan batas panjang 85 meter dan lebar 85 meter, pantai ini menjadi salah satu ikon Kota Pelaihari. Apabila ingin mencoba aktivitas seru, bisa menyeberang ke Pulau Datu dengan perahu klotok. Pulau Datu adalah pulau kecil yang terletak di seberang Pantai Batakan. Di pulau tersebut terdapat makam seorang datu.
8. Bukit Matang Kaladan
Bukit Matang Kaladan terletak di Desa Tiwingan Lama, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan. Daya tarik utama dari bukit ini adalah pemandangan alamnya yang hampir mirip Raja Ampat.
Untuk bisa mencapai puncak Bukit Matang Kaladan, wisatawan mesti mendaki tebing curam dengan menapaki ribuan anak tangga dengan tinggi kurang lebih 400 meter. Oleh masyarakat sekitar menyebut perjalanan menapaki anak tangga sebagai perjalanan cinta seribu anak tangga. Durasi perjalanan pendakian sekitar 30 menit.
Tiba di puncak, wisatawan akan disajikan pemandangan alam berupa beragam aktivitas di waduk Riam Kanan. Ada perahu motor hilir mudik hingga keramba apung berjejer di atas waduk. Keramba digunakan oleh penduduk sebagai tambak untuk memelihara ikan tawar seperti ikan nila dan ikan mas.
9. Air Terjun Bajuin
Air Terjun Bajuin terletak di lereng Gunung Meratus, Desa Sungai Bakar, Kec. Pelaihari, Kab. Tanah Laut, Kalimantan Selatan. Kendati sempat berhenti beroperasi di tahun 1995 hingga tahun 2019, pada tahun 2020 secara resmi dibuka kembali untuk umum sebagai tempat wisata alam Kalimantan Selatan.
Daya tarik utama dari air terjun ini adalah memiliki 4 tingkatan. Di setiap tingkatan air terjun berada di lokasi berbeda dan ketinggian pun beragam. Air terjun pertama memiliki ketinggian 25 m, yang kedua 17 m, ketiga 37 m dan terakhir 18 m.
Setiap tingkatan air terjun ada kolam yang bisa digunakan untuk berenang. Menariknya, keindahan alam di tiap ketinggian pun berbeda. Namun satu hal yang sama yaitu air di keempat tingkatan bersih dan jernih.
Baca juga: Mengenal Orangutan Kalimantan, Jenis Spesies, Habitat, hingga Perilakunya yang Unik
Wisata alam Kalimantan Selatan menyimpan keindahan luar biasa yang belum banyak terjamah. Dari pegunungan yang megah hingga pantai yang memesona, setiap sudutnya menawarkan petualangan dan ketenangan.