JNEWS ONLINE
  • JONI
    • Aksi JONI
    • Hobi JONI
    • Inspirasi JONI
    • Lokasi JNE
    • Program JNEWS Online
      • Fun Writing
      • Kuis JNEWS Online
      • Kuis Kalender JNE
    • Video
    • E-Rekrutmen
  • Logistik & Kurir
  • Infografik
  • e-Commerce
  • UKM
    • Komunitas
    • Golaborasi 2023
  • Lifestyle
    • Tekno
    • Traveling
  • Liputan Khusus
    • JNE Content Competition
      • Content Competition 2025
      • Content Competition 2023
      • Content Competition 2024
      • Pemenang Content Competition 2023
    • HUT JNE
      • HUT 32 Tahun JNE
      • 33 Tahun
      • 34 Tahun JNE
    • JNE x Slank
    • Cosmo JNE FC
    • Gelitik
    • Pekan Kartini
    • Top Side Banner
    • Side Banner 1
    • Side Banner 2
  • JLC Race 2025
No Result
View All Result
  • JONI
    • Aksi JONI
    • Hobi JONI
    • Inspirasi JONI
    • Lokasi JNE
    • Program JNEWS Online
      • Fun Writing
      • Kuis JNEWS Online
      • Kuis Kalender JNE
    • Video
    • E-Rekrutmen
  • Logistik & Kurir
  • Infografik
  • e-Commerce
  • UKM
    • Komunitas
    • Golaborasi 2023
  • Lifestyle
    • Tekno
    • Traveling
  • Liputan Khusus
    • JNE Content Competition
      • Content Competition 2025
      • Content Competition 2023
      • Content Competition 2024
      • Pemenang Content Competition 2023
    • HUT JNE
      • HUT 32 Tahun JNE
      • 33 Tahun
      • 34 Tahun JNE
    • JNE x Slank
    • Cosmo JNE FC
    • Gelitik
    • Pekan Kartini
    • Top Side Banner
    • Side Banner 1
    • Side Banner 2
  • JLC Race 2025
No Result
View All Result
JNEWS Online
No Result
View All Result
Home UKM

Cerita Rendang Ramah Vegan yang Senikmat Rendang Daging

by Redaksi JNEWS
30 January 2023
Lokal Padang/Tokopedia
Share on FacebookShare on Twitter

 

Rendang menjadi salah satu makanan Indonesia yang citra rasanya banyak disukai beragam kalangan. Tak hanya untuk konsumsi lokal, makanan asal Minangkabau ini juga digemari masyarakat internasional.

Memiliki bahan dasar santan, rendang memang memiliki ciri khas yang unik dengan kelezatang yang rata-rata pas di semua lidah. Tak heran bila olahan daging yang kerap ditemui pada menu masakan Padang ini memang jadi favorit.

Tapi yang unik lagi, ternyata kenikmatan memakan rendang juga bisa didapat dengan cara yang berbeda, yakni menggunakan bahan dasar nabati, alias tanpa daging seperti pada umumnya.

Ide membuat makanan padang vegan tersebut muncul dari Irene Umar pada 2020, tepat dua tahun setelah dia memutuskan untuk menjadi seorang vegetarian. Merasa kesulitan untuk mendapatkan makanan yang sehat namun tetap kaya akan cita rasa, terbesit keinginannya untuk memulai bisnis makanan yang ia namakan Loka Padang.

Sebagai makanan yang digemari masyarakat Indonesia, sayangnya makanan Padang tidak ramah terhadap vegetarian layaknya Irene. Di sisi lain, beberapa menu sehat pada umumnya tidak menawarkan cita rasa yang lezat. Hal ini lah yang mendorong Irene untuk menghadirkan santapan masakan Padang yang inklusif dan dapat dinikmati semua orang, termasuk bagi mereka yang vegetarian.

BACA JUGA : Pentingnya Mengurus Hak Merek Bagi UMKM

Dengan citra rasa yang lezat dan bumbu yang melimpah membuat kita seakan lupa bahwa sajian tersebut berasal dari bahan-bahan nabati, seperti rendang kentang untuk menggantikan daging serta dendeng balado dan sate padang yang menggunakan potongan tahu serta jamur.

Loka Padang

Irene juga melakukan sebuah riset tentang bagaimana makanan vegan tidak hanya baik bagi kesehatan, namun juga dapat memberikan dampak yang positif terhadap lingkungan. Berangkat dari hal tersebut, Irene memutuskan untuk bekerja sama dengan petani lokal demi mengurangi penggunaan karbon.

Irene berkesempatan bertemu dengan Pemprov DKI Jakarta untuk memperkenalkan bisnisnya. Tak disangka pertemuan tersebut membuka jalan menemukan petani lokal dan karang taruna yang dapat membantu memproduksi bahan-bahan nabati untuk produknya. Pasalnya, Pemprov DKI Jakarta memiliki program ‘Food Secruity’ yang mengajak warga untuk bercocok tanam di halaman masing-masing dan membutuhkan pelanggan tetap yang dapat mengolah hasil panen tersebut.

Perjalanan

Membangun bisnis tentu saja tidak luput dari tantangan. Apalagi, produk yang dijual Irene tergolong unik dan belum menjamur di pasaran. Pada mulanya, Irene menemukan berbagai kesulitan. Selain dirinya yang tidak bisa memasak, mencari seorang koki juga bukan perkara gampang. Selain itu, produk yang dijualnya pun tidak bisa bertahan lama alias cepat basi.

Kendati dihadapkan berbagai situasi, Irene akhirnya dapat menemukan peluangnya sendiri hingga ia dapat mendirikan tiga restoran di Jakarta Selatan. Dua tahun setelahnya, bisnis tersebut dihantam badai pandemi. Sebagai langkah strategis, Loka Padang beralih ke online.

Meski sempat ragu untuk merambah ke kanal digital lantaran tidak paham dengan bidang tersebut, namun dirinya merasa beruntung karena bergabung bersama Tokopedia dimana ia bisa mendapatkan pembelajaran khusus mengenai Digital Marketing, seperti belajar cara mendatangkan traffic pembeli hingga promosi.

BACA JUGA : Berharap pada Tuah Kuliner di Tanah Minang, JNE Tatap 2023 dengan Optimistis

 Irene Umar Lokal Padang/Tokopedia

Hingga hari ini, Irene aktif mengikuti kampanye Tokopedia, salah satunya Tokopedia NYAM!. Menurut Irene, kampanye dapat membuka lebih besar peluang baginya untuk bertemu pelanggan baru yang akhirnya menjadi pelanggan tetap. Selain kampanye, Irene juga memaksimalkan fitur Chat untuk mengajak pembeli mencoba produk lain.

Loka Padang kini semakin digemari masyarakat. Jika awalnya hanya dapat dinikmati di restoran yang berada di Jakarta, kini produknya sudah sampai ke Kalimantan dan Sulawesi lewat Tokopedia. Inovasi seperti menyediakan paket katering dan makanan kemasan terus digencarkan oleh Irene dan tim demi memperkenalkan lebih jauh lagi masakan asli nusantara yang sehat dan enak.

Tags: dagingKentangLokal PadangMasakan PadangNabatirendangVegan
Share189Tweet118
Next Post
Fitur ulasan konsumen Review/ dok. DANA

Raih Ulasan Positif dari Konsumen, Salah Satunya Amankan Kemasan

TERKINI

Oleh-Oleh Khas Tasikmalaya yang Unik dan Mudah Ditemukan

16 Oleh-Oleh Khas Tasikmalaya yang Unik dan Mudah Ditemukan di Kota Santri

19 November 2025
Harga Jual yang Tepat untuk Produk UMKM

Cara Menentukan Harga Jual yang Tepat untuk Produk UMKM

19 November 2025
Menhub mengatakan bahwa logistik yang efisien merupakan kunci perkuat ekonomi nasional

Menhub: Logistik yang Efisien Jadi Kunci Perkuat Ekonomi Nasional

19 November 2025
Kartunis Mice kolab dengan JNE untuk membuat buku komik tentang kurir

Ketika Kartun Jadi Jalan Mengabarkan Kebaikan

19 November 2025
Mengatur Screen Time agar Lebih Produktif

Tips Mengatur Screen Time agar Lebih Produktif

18 November 2025
jne jember

Rangkul Petani Lokal, JNE Jember Fokus Tingkatkan Mutu Layanan dan Jaringan

18 November 2025

POPULER

Tempat Wisata di Binjai yang Indah

15 Tempat Wisata di Binjai dan Sekitarnya yang Menawarkan Keindahan

by Penulis JNEWS
3 November 2025

Wisata Malam Jakarta untuk Hangout bareng Teman

16 Tempat Wisata Malam Jakarta yang Cocok untuk Hangout bareng Teman

by Penulis JNEWS
8 November 2025

Visa Schengen: Pengertian dan Cara Pengajuannya

Visa Schengen: Pengertian, Jenis, dan Cara Mengajukannya

by Penulis JNEWS
31 October 2025

Oleh-Oleh Khas Kebumen Paling Dicari

Daftar Oleh-Oleh Khas Kebumen yang Paling Dicari Wisatawan

by Penulis JNEWS
5 November 2025

Oleh-Oleh Khas Pekalongan Paling Dicari

Dari Batik hingga Kudapan, Inilah Oleh-Oleh Khas Pekalongan yang Paling Dicari

by Penulis JNEWS
21 October 2025

JNEWS Online

©2020 - Your Trusted Logistic Portal

Navigate Site

  • About
  • Privacy & Policy
  • Contact

Follow Us

No Result
View All Result
  • JONI
    • Aksi JONI
    • Hobi JONI
    • Inspirasi JONI
    • Lokasi JNE
    • Program JNEWS Online
      • Fun Writing
      • Kuis JNEWS Online
      • Kuis Kalender JNE
    • Video
    • E-Rekrutmen
  • Logistik & Kurir
  • Infografik
  • e-Commerce
  • UKM
    • Komunitas
    • Golaborasi 2023
  • Lifestyle
    • Tekno
    • Traveling
  • Liputan Khusus
    • JNE Content Competition
      • Content Competition 2025
      • Content Competition 2023
      • Content Competition 2024
      • Pemenang Content Competition 2023
    • HUT JNE
      • HUT 32 Tahun JNE
      • 33 Tahun
      • 34 Tahun JNE
    • JNE x Slank
    • Cosmo JNE FC
    • Gelitik
    • Pekan Kartini
    • Top Side Banner
    • Side Banner 1
    • Side Banner 2
  • JLC Race 2025

©2020 - Your Trusted Logistic Portal