Untuk melebarkan sayap dan mencari banyak mitra strategis, koperasi karyawan JNE, Punakawane menjalin kerjasama dengan Dewan Koperasi Indonesia Wilayah (Dekopinwil) DKI Jakarta.
Penandatanganan Memorandum Of Understanding (MOU) antara Koperasi Punakawane dengan Dekopinwil DKI Jakarta, dilakukan oleh Ketua Umum Koperasi Punakawane, Arief Kurniawan, dan Ketua Dekopinwil DKI Jakarta, Soeryo, Senin (21/9/2020) di Ballroom lantai 7, JNE Tomang 11, Jakarta.
Dalam kesempatan tersebut, Arief menjelaskan, dibentuknya Koperasi Punakawane bertujuan meningkatkan kemampuan perekonomian karyawan JNE yang telah menjadi anggota dan mengoptimalkan potensi ekonomis dari aktivitas operasional JNE maupun pihak ketiga lainnya melalui kegiatan-kegiatan usaha yang kompetitif.
“MOU ini akan menjadi pintu gerbang Punakawane menjalin kerjasama dengan seluruh koperasi yang ada di Jakarta. Dalam mencapai tujuan untuk meningkatkan kemampuan ekonomi para anggota, Punakawane tidak bisa bekerja sendirian, tetapi harus menjalin kerjasama dengan banyak mitra strategis,” ujar Arief, yang juga menjabat salah satu Komisaris JNE tersebut.
Baca Juga: Ijazah SD Tak Di Tangan Tapi Kerap Dapat Penghargaan
Saat ini Koperasi Punakawane, tambah Arief, sedang fokus mengembangkan kegiatan usaha bekerjasama dengan para mitra maupun vendor JNE, yang selama ini menopang proses bisnis JNE. Usaha yang sedang digarap koperasi diantaranya pengadaan beras untuk karyawan dan pengadaan mobil untuk disewakan ke JNE serta ke depannya juga menyediakan truk-truk untuk logistik. “Dari usaha-usaha tersebut, keuntungannya nanti bisa dinikmati anggota koperasi lewat deviden usaha,” ungkapnya.
Sementara itu, Soeryo menyatakan, Koperasi Punakawane merupakan bagian dari Dekopinwil DKI Jakarta, sehingga pihaknya berkewajiban untuk membina dan memajukannya serta kerjasama ini merupakan sinergi antar jaringan koperasi yang ada di seluruh Jakarta. “Penandatangan MUO ini sangat bagus. Apalagi JNE merupakan salah satu perusahaan pengiriman yang terdepan. Kerjasama ini akan menjadikan Koperasi Punakawane lebih mampu mengembangkan usahanya,” ujarnya.
Baca Juga: Ketika Murtani dan Kawan-kawan Kini Tak Lagi Murung
Menurutnya, bila lini usaha koperasi berjalan dengan baik maka para anggota bisa mempunyai penghasilan tambahan, dan tentu koperasi sebagai koordinatornya juga memperoleh pendapatan. “JNE merupakan perusahaan pengiriman yang sangat luar biasa di Indonesia. Kami di Dekopinwil mengapresiasi keberadaan Koperasi Punakawane. Bila sekarang para karyawan JNE sudah sejahtera maka diharapkan kesejahteraannya akan semakin meningkat dengan menjadi anggota Koperasi Punakawane,” tutup Soeryo. *
Baca Juga: Bisnis Bibit Tanaman Via Online, UKM Ini Raup Untung di Tengah Pandemi