Masing-masing operator memiliki cara tersendiri untuk cek pulsa. Jika sebelumnya sudah kami bagikan cara cek pulsa Telkomsel, kali ini akan kamu bagikan tips khusus untuk pengguna Indosat Ooredoo, terutama bagi pengguna baru, yang mungkin masih belum paham bagaimana cara cek pulsa Indosat Ooredoo.
Bagi pengguna HP, pulsa adalah hal yang sangat penting. Tanpa adanya pulsa, maka aktivitas berkomunikasi tidak akan lancar. Nah, agar kamu tidak sampai kehabisan pulsa, kamu harus rajin cek pulsa yang kamu miliki.
Hal tersebut cukup penting, karena kamu tentu tidak mau bukan jika di tengah aktivitas menelepon yang penting, tiba-tiba pulsa yang kamu miliki habis? Atau misalnya kamu sedang dalam kondisi ingin menghubungi seseorang, tapi karena lupa memeriksa jumlah pulsa dan ternyata tidak cukup, maka niat tersebut urung dilakukan
Langsung saja begini cara-cara memeriksa berapa jumlah pulsa Indosat Ooredoo yang masih tersisa.
Baca Juga: TikTok: UKM Silahkan Beriklan di Tempat Kami!
Cara Cek Pulsa Indosat Ooredoo
1. Melalui SMS
Cara pertama ini terbilang mudah dan bahkan sudah ada sejak zaman dulu, yakni melalui SMS. Kamu tinggal buka aplikasi SMS yang ada di HP-mu, lalu ketik USAGE dan kirim ke 363.
Jika pesan sudah terkirim, maka selanjutnya tinggal menunggu informasi mengenai jumlah pulsa yang kamu miliki dari Indosat Ooredoo. Cara yang sama ini juga bisa kamu pakai untuk mengecek berapa jumlah kuota internet yang tersisa. Bedanya, kamu tinggal ubah kata USAGE tadi menjadi STATUS.
2. Melalui panggilan operator
Selain memeriksa melalui SMS, kamu juga bisa mengecek pulsa Indosat Ooredoo kamu melalui panggilan telepon ke operator. Caranya dengan menekan angka dial 388 dari HP untuk pengguna IM3.
Sedangkan untuk pengguna Mentari, maka angka yang harus kamu tekan adalah 555. Jika sudah tersambung, kamu tinggal memencet nomor ekstensi di angka 1 dan dengarkan informasi mengenai pulsa yang kamu miliki. Panggilan ini bersifat gratis dan tidak dikenakan biaya.
Baca Juga: Prinsip Hidup New Normal dengan Kemajuan Teknologi
3. Melalui USSD *123#
Cara berikutnya untuk cek pulsa Indosat Ooredoo adalah dengan menggunakan USSD di *123#. Kamu tinggal buka menu panggilan di smartphone. Setelah nomor USSD terpanggil, maka nantina akan muncul informasi di layar HP.
Selain bisa dipakai untuk mengecek sisa pulsa, USSD *123# juga bisa dipakai untuk mengecek sisa kuota. Opsi lainnya adalah dengan menggunakan USSD *363#.
Cek pulsa Indosat Online
Selain menggunakan tiga metode tadi, kamu juga bisa mengecek pulsa Indosatmu dengan cara online. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan, salah satunya adalah dengan mengunjungi situs resmi Indosat. Setelah situs terbuka, selanjutnya kamu tinggal membuat akun untuk bisa melihat berapa jumlah pulsa yang kamu punya.
Kamu juga bisa kok mengecek pulsa dengan menggunakan aplikasi myIM3. Aplikasi ini bisa diunduh secara gratis bagi pengguna smartphone Android dan iOS. Aplikasi myIM3 menyediakan informasi mengenai jumlah pulsa dan sisa kuota. Kamu juga bisa melakukan pembelian di aplikasi tersebut.
Baca Juga: Begini Cara Cek Pulsa Telkomsel