Semangat tagline JNE ‘Connecting Happiness’ yang memiliki arti mengantarkan kebahagiaan, diwujudkan dalam berbagai bentuk. Bukan cuma program kegiatan, semangat tagline tersebut pun bisa berupa kesenian, salah satunya dalam lukisan mural di beberapa lokasi jalanan yang ada di wilayah Jakarta Barat.
Melewati perempatan Jalan Tubagus Angke dan Latumeten, Tambora, Jakarta Barat, akan disuguhkan keindahan mural JNE yang berkolaborasi dengan Pemkot Jakarta Barat. Di tiang fly over yang sebelumnya terlihat kumuh dan kusam itu nampak gambar maskot JNE Si Joni, dengan warna merah menyala serta tulisan ‘Angke Jakarta The City of Collaboration’ yang didominasi oleh warna orange.
Mural serupa nan indah dengan berbagai tulisan yang mempunyai nilai edukasi mengajak masyarakat untuk lebih sadar akan bahaya Covid-19. Selain itu mural tentang ‘Jakarta Bangkit’ berkenaan dengan momen HUT Kota Jakarta yang ke-494 juga ada di beberapa titik perempatan jalan dan kolong jalan layang, seperti tiang jembatan Jalan Pangeran Jayakarta dan Harco Glodok Taman Sari, Underpass Slipi dan Underpass Tomang.
Baca juga : Pegawai Nyambi Bisnis Online? Bisa Banget!
Menurut Mahesa Sanggeni selaku pimpinan program ‘Mural JNE Connecting Happines’ mengungkapkan bahwa pembuatan mural ini mempunyai makna yang luas dan harus membawa manfaat bagi masyarakat yang membacanya.
“Dalam kegiatan ini kami berkolaborasi dengan berbagai pihak salah satunya melalui program CSR bersama Pemkot Jakarta Barat dan juga Polri,” ujar Ksatria yang kini menjabat sebagai Project Brand Specialist JNE, saat berbincang dengan JNEWS, Kamis (24/6/2021).
Baca juga : Kolaborasi JNE dan Gapura Tasik Dorong UKM Go Digital