JNEWS, September – Sektor Industri dan UMKM menjadi potensi unggulan yang terus dikembangkan oleh JNE Cabang Utama Bontang dalam meningkatkan transaksi kiriman.
Bontang merupakan sebuah kota yang terletak di Provinsi Kalimantan Timur. Kota ini terkenal dengan julukan ‘Kota Industri’, karena banyak industri berskala nasional maupun internasional yang beroperasi di Kota Bontang.
Melimpahnya kekayaan alam di kota yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Kutai Timur di utara dan barat serta Kabupaten Kutai Kartanegara di selatan ini, membuat Bontang pernah dijuluki sebagai kota terkaya di Indonesia.
Dengan dukungan sektor industri dan sumber daya alam yang melimpah, sektor jasa dan perdagangan pun terus tumbuh sehingga berdampak positif pada peningkatan kesejahteraan masyarakatnya.
Menurut Kapala Cabang Utama JNE Bontang, Andrigatri Listyanfheno, potensi dari sektor industri dan UMKM sangat besar, sehingga pihaknya akan terus fokus menggarap sektor tersebut guna mendongkrak peningkatan kiriman.
“Di area operasional kami terdapat banyak sektor industri dengan skala internasional. Seperti Pupuk Kaltim, Badak LNG, Kaltim Prima Coal dan industri yang lainnya. Wilayah Kabupaten Kutai Timur juga merupakan penghasil komoditas kelapa sawit terbesar di Indonesia, hal ini tentunya juga akan menjadi fokus kami untuk menggali potensi tersebut,” ujar Andrigatri, saat berbincang dengan JNEWS, Rabu (6/9/2023).
Baca juga: Memangkas Waktu Pengiriman ke Indonesia Timur dengan Layanan Fulfillment, Kiprah JNE Makassar
Ksatria alumni S-1 Teknik Informatika, Universitas Mulia Balikpapan ini mengungkapkan, sektor retail dari para pelaku UMKM juga ikut tumbuh, sehingga pihaknya terus menjalin kolaborasi, baik itu dengan UMKM itu sendiri maupun dinas terkait di pemerintahan kota maupun kabupaten.
“Di Bontang dan Kutai Timur banyak UMKM yang sudah go-nasional, di antara produknya adalah Batik Kuntul Perak yang tahun lalu sempat berkolaborasi bersama JNE dalam ‘Webinar Gollaborasi Nasional’. Kemudian UMKM dengan produk berbagai olahan hasil laut yang rutin melakukan penjualan ke luar kota bahkan luar pulau,” bebernya.
“Kami sangat optimis, masyarakat Bontang dan Kutai Timur akan tetap memilih menggunakan layanan JNE sekalipun saat ini banyak kompetitor. Dengan standarisasi dan pelayanan yang maksimal serta luasnya networking JNE, ini akan menjadi nilai kekuatan tersendiri bagi kami di Bontang dan Kutai Timur,” tandas Andrigatri.
JNE Bontang sendiri terus tumbuh dan berkembang serta sudah menjadi salah satu perusahaan jasa pengiriman dan logistik terdepan dan terpercaya di wilayah Bontang dan Kutai Timur. Hal ini bisa dilihat dari hasil tren positif pertumbuhan kiriman dari waktu ke waktu.
Baca juga: Kiriman Kargo Dibalik Tumbuhnya JNE Balikpapan …
Adapun area operasional mencakup wilayah Bontang dan Kabupaten Kutai Timur, dengan sekitar 70 karyawan dan didukung puluhan unit armada kendaraan operasional baik roda dua dan roda empat maupun truk. *