JNEWS ONLINE
  • JONI
    • Aksi JONI
    • Inspirasi JONI
    • Hobi JONI
    • Lokasi JNE
    • Loker JNE
    • Program JNEWS Online
      • Kuis JNEWS Online
      • Fun Writing
      • Kuis Kalender JNE
    • Video
  • Infografik
  • UKM
    • Komunitas
  • Logistik & Kurir
  • e-Commerce
  • Lifestyle
    • Tekno
    • Traveling
  • Liputan Khusus
    • Content Competition 2023
    • Cosmo JNE FC
    • HUT 32 Tahun JNE
    • Pekan Kartini
No Result
View All Result
  • JONI
    • Aksi JONI
    • Inspirasi JONI
    • Hobi JONI
    • Lokasi JNE
    • Loker JNE
    • Program JNEWS Online
      • Kuis JNEWS Online
      • Fun Writing
      • Kuis Kalender JNE
    • Video
  • Infografik
  • UKM
    • Komunitas
  • Logistik & Kurir
  • e-Commerce
  • Lifestyle
    • Tekno
    • Traveling
  • Liputan Khusus
    • Content Competition 2023
    • Cosmo JNE FC
    • HUT 32 Tahun JNE
    • Pekan Kartini
No Result
View All Result
JNEWS Online
No Result
View All Result
Home Tekno

PUBG Mobile dan Kemenparekraf Berkolaborasi Bikin Map Bertema Indonesia

by Redaksi JNEWS
14 November 2022
PUBG Mobile dan Kemenparekraf berkolaborasi hadirkan map Nusa

PUBG Mobile dan Kemenparekraf berkolaborasi hadirkan map Nusa

Share on FacebookShare on Twitter

PUBG Mobile punya kejutan yang seru buat para pemainnya di Indonesia. Kejutan yang dimaksud adalah menghadirkan peta atau map baru bernama Nusa.

Peta Nusa sendiri merupakan hasil kolaborasi antara PUBG Mobile dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Pihak PUBG Mobile menyebut bahwa kemunculan map Nusa yang berasal dari kata Nusantara ini terinspirasi dari keindahan Pulau Bali.

Kerja sama tersebut diumumkan oleh Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno di acara Grand Final 2022 PMPL ID Fall di Basketball Hall Senayan, 26-28 Agustus 2022.

Baca Juga: Tiga Duel Terbaik di Seri Yu-Gi-Oh! Versi JNEWSONLINE

“Kerjasama antara Kemenparekraf dan game PUBG Mobile ini bertujuan untuk memajukan dan memperkenalkan keindahan Indonesia kepada seluruh dunia melalui teknologi game dan digital. Hal ini, mendatangkan map baru yang terinspirasi dari keindahan pulau Bali, di mana map baru ini akan diberikan nama Nusa yang diambil dari kata Nusantara dan akan hadir pada tanggal 13 September 2022,” ujar Sandiaga Uno seperti dikutip dari siaran persnya.

Lebih lanjut, Sandiaga Uno memberikan apresiasi terhadap kerjasama tersebut. Hadirnya map Nusa menjadi salah satu langkah PUBG Mobile dalam memperkenalkan keindahan destinasi pariwisata Indonesia ke mancanegara.

“Kemenparekraf sangat mengapresiasi kolaborasi ini, di mana keindahan budaya Indonesia dan kecanggihan teknologi dapat berpadu dan menghasilkan sesuatu yang luar biasa, sehingga kearifan Indonesia makin dikenal di dunia,” tuturnya.

Baca Juga: Game Telegram Seru Saat Jalani Long Distance Relationship

Sementara itu, Country Manager PUBG Mobile Indonesia, Elvarica Noviyanti, mengatakan, pihaknya dan Kemenparekraf memiliki satu misi yang sama, yakni mempromosikan keindahan destinasi pariwisata Indonesia, dalam hal ini Pulau Bali.

Elvarica menjelaskan, pihaknya merasa bangga bisa berkolaborasi dengan Kemenparekraf untuk memperkenalkan pariwisata di Indonesia.

“Sebuah kebanggaan bagi kami untuk dapat berkolaborasi dengan Kemenparekraf, dengan satu misi yang sama yaitu mempromosikan keindahan destinasi pariwisata Indonesia, atau yang dalam hal ini adalah pulau Bali, lewat perilisan map Nusa di dalam game. Kami harap, keindahan map Nusa dapat dinikmati oleh tidak hanya oleh para penggemar game di Indonesia, namun juga dari seluruh dunia,” ujarnya.

Kerjasama PUBG Mobile dan Kemenparekraf juga masih akan berlanjut ke dalam ranah esports, di mana untuk pertama kalinya dalam sejarah PUBG Mobile, Indonesia terpilih sebagai tuan rumah PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2022 pada Januari 2023 mendatang.

“Untuk pertama kalinya dalam sejarah, PMGC akan ke Indonesia pada Januari 2023. PMGC ini merupakan kejuaran dunia yang akan melibatkan puluhan negara yang akan bertanding di Indonesia. Mari manfaatkan momentum ini untuk memajukan sektor parekraf guna menjadi pilar kebangkitan ekonomi Indonesia serta mampu membuka lapangan kerja dan peluang usaha melalui industri game,” tutup Sandi.

Baca Juga: Anak Sering Main Game? Ini yang Harus Dilakukan Orang Tua

Tags: #jne #connectinghappiness #ekspresKemenparekrafMap PUBG MobilePariwisataPUBG Mobile
Share192Tweet120Share48
Next Post
Rombongan Karyawan JNE berangkat ke Tanah Suci

JNE Lepas Keberangkatan Kloter Kedua Karyawan ke Tanah Suci

TERKINI

Kurir adalah profesi yang banyak menghabiskan waktu di jalan raya, termasuk saat momen puasa Ramadan. Foto: Twitter/ JNE Express.

Tips Buat Kurir, Ini 4 Makanan dan Minuman untuk Buka Puasa di Jalan

1 April 2023
Untuk menghindari stres saat puasa, salah satu caranya bisa dengan konsumsi makanan yang seimbang

Hindari Stres saat Puasa dengan Konsumsi Makanan Seimbang

31 March 2023
Ilustrasi gambar tips menjaga emosi saat berpuasa

4 Cara Menjaga Emosi Selama Berpuasa

31 March 2023

Biar Aman, Ini Tips Jaga Konsentrasi Berkendara Motor di Bulan Puasa

31 March 2023
Kepala Cabang JNE Tasikmalaya Gerry Mardani mengungkapkan JNE siap mengantisipasi kenaikan lonjakan kiriman Ramadan dari Tasik yang umumnya berupa barang-barang fesyen muslim

Di Antara Busana Muslimah dan Berkah Ramadan, Cerita JNE Tasikmalaya

31 March 2023
Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki. Foto: Istimewa.

Menkop UKM Ingin Penghapusan Kredit Macet bagi UMKM Disegerakan

30 March 2023

POPULER

Kisah Pak Ustaz dari gudang Hub JNE di Poglar, Jakarta Barat

Kisah “Pak Ustaz” dari Hub JNE di Poglar, Jakarta Barat

by Redaksi JNEWS
28 March 2023

ilustrasi penumpang menunggu jadwal pesawat

Ketahui 6 Langkah Naik Pesawat bagi Pemula

by Redaksi JNEWS
27 December 2022

ksatria dan srikandi JNE membagikan takjil di depan Kantor Perwakilan S Parman, Jakarta Barat

Berbagi Takjil Jelang Bedug Magrib Tiba…

by Redaksi JNEWS
27 March 2023

JNE Content Competition 2023

JNE Gelar Content Competition 2023 Berhadiah Total Ratusan Juta Rupiah

by Redaksi JNEWS
9 February 2023

Ragam sistem ganti baterai motor listrik

Kenali Macam-macam Sistem Tukar Baterai Motor Listrik

by Redaksi JNEWS
19 October 2022

JNEWS Online

©2020 - Your Trusted Logistic Portal

Navigate Site

  • About
  • Privacy & Policy
  • Contact

Follow Us

No Result
View All Result
  • JONI
    • Aksi JONI
    • Inspirasi JONI
    • Hobi JONI
    • Video
    • Kuis Kalender JNE
    • Program JNEWS Online
      • Fun Writing
      • Kuis JNEWS Online
    • Loker JNE
  • Infografik
  • Logistik & Kurir
  • e-Commerce
  • UKM
    • Komunitas
  • Lifestyle
    • Traveling
    • Tekno
  • Liputan Khusus
    • Pekan Kartini
    • HUT 32 Tahun JNE
    • Cosmo JNE FC

©2020 - Your Trusted Logistic Portal