Kreasi 5 Resep dengan Tahu Sumedang yang Menggugah Selera

JNEWS – Tahu Sumedang adalah ikon kuliner tradisional yang berasal dari Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Tahu ini berbeda dari tahu pada umumnya karena memiliki ciri khas seperti berbentuk kotak dengan tekstur luar warna kecokelatan tapi renyah saat digigit.Ciri khas lain dari tahu ini adalah dalamnya lembut dan berisi. Jadi, tahu ini tidak boleh kopong. Biasanya tahu Sumedang dijadikan kudapan yang disantap bersama cabai rawit hijau.

Bahan utama pembuatan tahu ini adalah kedelai lurik. Kedelai ini memiliki corak seperti telur puyuh dan mengandung banyak pati. Inilah yang membuat olahan tahu dari kedelai lurik menghasilkan rasa berbeda dari tahu lainnya.

Menariknya lagi, pembuatan tahu Sumedang sulit ‘dijiplak’ di daerah lain. Faktor utama yang memengaruhinya adalah kondisi geografis kota Sumedang yang mendukung kedelai lurik berkualitas untuk terus tumbuh. Tak hanya itu saja, kandungan air di Kabupaten Sumedang membuat olahan tahu yang dihasilkan akan memiliki ciri khas dari bentuk, tekstur dan rasa.

Kreasi 5 Resep dengan Tahu Sumedang

Olahan tahu ini bisa disajikan ke dalam berbagai resep camilan hingga makanan berat untuk santapan harian. Berikut ini beberapa resep dengan tahu Sumedang yang bisa dijadikan inspirasi memasak di rumah maupun jualan.

Kreasi 5 Resep dengan Tahu Sumedang

1. Tahu Gejrot

Kuliner khas Cirebon ini populer di seluruh nusantara, bahkan banyak penjual tahu gejrot keliling yang menjualnya. Pembuatannya mudah dan bahan yang dibutuhkan pun pasti tersedia di dapur.

Bahan:

Cara membuat:

  1. Goreng tahu hingga kecokelatan.
  2. Ulek kasar bawang putih, bawang merah, cabai merah dan cabai rawit. Untuk memudahkan bisa juga pakai chopper tapi harus hati-hati jangan sampai halus.
  3. Di panci terpisah, masak air hingga mendidih, lalu tambahkan gula aren, gula pasir, air asam jawa, lalu koreksi rasa.
  4. Masukkan bumbu yang sudah diulek, setengah saja. Lalu didihkan lagi. Koreksi rasa.
  5. Tata tahu di atas piring, ambil bumbu yang tersisia di atas tahu. Lalu guyur dengan kuah.
  6. Sajikan.

Baca juga: 4 Resep Tahu Jeletot dan Variasinya yang Lezat untuk Camilan Sore

2. Tahu Nori

Sajian yang satu ini sangat cocok untuk anak-anak. Bisa juga dijadikan ide bekal anak sekolah.

Bahan:

Cara Membuat:

  1. Lilit tahu dengan nori sampai habis.
  2. Celupkan tahu ke larutan tepung.
  3. Panaskan minyak, goreng hingga kering.
  4. Sajikan dengan saus sambal atau saus tomat botolan.

3. Tahu Isi

Kudapan tradisional ini menjadi favorit masyarakat Indonesia. Olahan tahu isi dengan menggunakan tahu Sumedang akan lebih renyah dan lezat.

Bahan:

Bumbu halus:

Bahan Lapis:

Cara Membuat:

  1. Potong dua bagian tahu, keruk untuk keluarkan isinya.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan wortel dan garam, tumis hingga layu.
  3. Masukkan taoge, daun bawang, dan isi tahu. Lalu masukkan kaldu bubuk, garam dan merica. Koreksi rasa. Angkat dan sisihkan. Biarkan dingin di suhu ruang.
  4. Setelah isiannya dingin, masukkan ke dalam tahu hingga habis.
  5. Campurkan semua bahan lapis di satu wadah, usahakan tidak terlalu cair.
  6. Balur tahu yang sudah ada isi semuanya.
  7. Panaskan minyak, goreng hingga kecoklatan.
  8. Sajikan bersama cabai rawit.

4. Tumis Sayur Campur Tahu Sumedang

Sering kali bingung dengan sajian masakan setiap hari di rumah. Resep yang satu ini bisa dijadikan variasi untuk menu makanan bergizi.

Bahan:

Bumbu Halus:

Cara Membuat:

  1. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan cabai, tumis sebentar.
  2. Masukkan wortel dan buncis, aduk. Lalu tambahkan sedikit air biar lembut.
  3. Setelah sayurnya setengah matang, masukkan tahu.
  4. Masukkan garam, merica, kaldu jamur, minyak ikan. Koreksi rasa.
  5. Masukkan taoge dan bihun, lalu tambahkan air sedikit dan tutup wajan hingga matang semua.
  6. Sajikan.

5. Tumis Tahu Sumedang Kecap

Resep yang satu ini cocok disajikan untuk menu anak-anak di rumah.

Bahan:

Bumbu Halus:

Cara Membuat:

  1. Haluskan bawang merah, bawang putih dan kemiri. Tumis bumbu halus tersebut hingga harum. Lalu masukkan lengkuas, lalu tumis lagi.
  2. Masukkan tahu, kecap dan saus tiram.
  3. Tuangkan air.
  4. Masak hingga bumbu meresap dan air menyusut.
  5. Masukkan kaldu, sedikit gula, garam. Koreksi rasa.
  6. Masukkan daun bawang.
  7. Angkat dan sajikan

Baca juga: Jejak Kuliner Tahu Tek: Eksplorasi Wisata Kuliner Surabaya

Tahu Sumedang memang cocok dijadikan bahan untuk olahan berbagai resep kudapan hingga makanan berat. Tekstur dan rasa dari tahu ini tentunya akan memperkaya kelezatan dari resep yang dibuat. Selamat mencoba!

Exit mobile version