Sebagai salah satu ksatria JNE, Swandi memiliki segudang kesibukan yang harus tetap dilakukan sebagai bentuk amanah dan tanggung jawab seorang karyawan. Tentunya agar dapat memanfaatkan hari sebaik mungkin, kita perlu memiliki manajemen waktu yang baik, agar tanggung jawab kita sebagai karyawan dapat terselesaikan dengan baik dan, di sisi lain, kita harus dapat menyeimbangkan dengan kehidupan di luar pekerjaan, sehingga kehidupan kita seimbang.
Tentunya manajemen waktu yang baik sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. Bila kita tidak dapat mengelola waktu dengan baik, kita akan terkena risiko mengalami kelelahan yang tak wajar (burn out) karena kehidupan di luar dan di dalam pekerjaan tidak seimbang. Â Saat mengalami burn out, kita akan kehilangan motivasi, kelelahan dan stress, dan tentunya hal tersebut akan berdampak buruk pada kesehatan mental.
Berikut ini adalah beberapa tips yang ingin dibagikan oleh ksatria JNE ini:
Pertama, bangun pagi maksimal jam 5 pagi. Ini terlihat sepele dan tidak penting, namun perlu diketahui ada banyak sekali tokoh-tokoh dunia dan CEO perusahaan kelas dunia yang selalu membiasakan bangun pagi, misalnya CEO Apple Tim Cook. Bangun pagi memberikan lebih banyak energi positif dan membuat sisa hari kita menjadi lebih produktif.
Kedua, Saat jam pertama kamu memulai hari, cobalah untuk gunakan metode 20/20/20. Artinya, 20 menit pertama kita harus melakukan latihan fisik atau olahraga. Menurut penelitian, dengan olahraga kita dapat mengaktifkan sel-sel neural yang ada di otak sehingga kita dapat berpikir lebih jernih dan cepat. Pada 20 menit kedua, cobalah untuk melakukan refleksi diri dengan sholat, misalnya, atau membuat jurnal harian dan meditasi. Lalu, 20 menit terakhir, cobalah belajar atau lakukan hal yang dapat menambah wawasan, misalnya dengan membaca buku atau koran, mendengarkan ceramah atau podcast yang isinya bermanfaat untuk memperkaya wawasan baru. Lakukan tips kedua ini selama 66 hari agar kebiasaan kita menjadi otomatis.
Ketiga, selama bekerja kita harus fokus pada pekerjaan tanpa ada gangguan apapun. Kita bisa menyusun jadwal rutinitas kita agar lebih tertata dan usahakan di 90 menit pertama dalam pekerjaan, lakukan hal-hal yang menurut kita prioritas untuk dikerjakan terlebih dahulu sehingga kita dapat memastikan 90 menit pertama dalam hari tersebut sudah kita fokuskan untuk mengerjakan hal-hal yg penting.
Tips yang sangat menarik dan membantu sekali untuk memulai hari kita menjadi lebih baik bukan?